Find Us On Social Media :

Terkurung di Tengah Tsunami Covid-19 India, Mahasiswa Asal Indonesia Ini Kisahkan Perjuangannya Bertahan Hidup di Negeri Bollywood: Aktivitas Dibatasi Cuma 4 Jam Sehari

Ahmad Mujtaba, mahasiswa asal Indonesia yang bertahan saat badai tsunami menghantam India

Kasus infeksi Covid-19 yang meninggi disertai angka kematian secara signifikan memaksa pemerintah setempat kembali mengambil kebijakan lockdown.

Menurut dia, pemerintah setempat memberlakukan lockdown dari tanggal 13-30 April 2021.

"Untuk saat ini yang kami dapatkan dari informasi media setempat kemungkinan (lockdown) akan diperpanjang," katanya.

Baca Juga: Makan di Restoran Mewah Barsama Kaesang Pangarep, Nadya Arifta Dijulidin Netizen: Tumben Nggak Gelendotan Kaya Kukang

Mujtaba menuturkan, kali ini pembatasan kegiatan yang diberlakukan Pemerintah India berbeda dengan penanganan saat badai pertama pendemi Covid-19.

Kala itu seluruh kegiatan masyarakat dibatasi dalam waktu hampir 24 jam.

Sedangkan, lockdown kali ini aktivitas ekonomi masyarakat masih diperbolehkan dengan batasan-batasan waktu operasionalnya.

Baca Juga: Sambil Terisak, Ayu Ting Ting Ungkap Keinginannya Pindah dari Indonesia, Sang Biduan: Pengin Ketenangan, Pengin Hidup di Luar Negeri Sama Bilqis

Langkah itu terbukti dapat menurunkan secara perlahan kasus infeksi Covid-19 di India.

"Artinya ada jam pembatasan dari jam 7 pagi sampai jam 11 pagi masyarakat diperbolehkan untuk beraktivitas seperti berbelanja sembako, dan untuk mengurusi hal-hal yang lain juga itu diperbolehkan."