Find Us On Social Media :

Kantongi 3 Pisau, Pria Ini Mendadak Tikam Leher Anggota Polantas, Pelaku: Teroris, Pak Teroris

Bripka Ridho (kiri) jadi korban penusukan seorang pria yang mengaku teroris (kanan)

GridHot.ID - Seorang pria menusuk anggota polisi lalu lintas (Polantas) yang tengah berjaga di Pos Polisi Angkatan 66, Kota Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (4/6/2021).

Melansir Kompas TV, seorang polisi lalu lintas menjadi penusukan seorang pria. Korban mengalami luka tusukan di lehernya.

Saat ditangkap dengan masih berlumuran darah membahasi baju dan celananya, ternyata pelaku mengaku merupakan seorang teroris.

Baca Juga: Tega Umpankan Calon Istri, Aksi Perampokan dan Pembunuhan Keji Kawanan Remaja di Deliserdang Akhirnya Terbongkar Gara-gara Benda Ini, Korban Masih Sempat Melawan Sebelum Ajal Menjemput

Dilansir dari TribunJateng.com, anggota Satlantas Polrestabes Palembang, Bripka Ridho Otonardo yang menjadi korban penyerangan seorang pria berinisial MI (34) masih menjalani perawatan di RS M Hasan Palembang, Sabtu (5/6/2021). Kondisi korban saat sadar.

Bripka Ridho mengalami penusukan di leher, bahu kanan serta tangannya.

Jajaran Polda Sumsel masih terus melakukan pemeriksaan kepada pelaku MI.

Baca Juga: Tusuk Buaya yang Gigit Warga, Seorang Pawang Diancam Hukuman Penjara 5 Tahun, Pihak BKSDA: Ini Satwa yang Dilindungi

Untuk mengungkap motif apakah terkait terorisme atau bukan.

Kapolda Sumsel, Irjen Pol Eko Indra Heri mengungkapkan, pihaknya masih bekerja di lapangan untuk membongkar motif dan latar belakang pelaku.