Find Us On Social Media :

Penjara Tempa Jiwanya Hingga Akhirnya Hapal 15 Juz Al Quran, Angelina Sondakh Ngaku Kapok Terjerat di Dunia Politik, Mantap Jadi Petani Jika Sudah Bebas Nanti

Terpidana kasus korupsi, Angelina Sondakh tengah merawat tanaman anggrek di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Pondok Bambu, Jakarta Timur, Jumat (17/7/2020). Selama berada didalam Lapas Pondok Bambu, Angelina Sondakh mengisi waktu kosong dengan menanam sayuran hidroponik dan membaca

Seperti menjahit, menyulam, melukis di atas kain sampai beternak ikan Lele dan bercocok tanam.

"Kami memberikan hal-hal positif kepada warga binaan di Lapas Pondok Bambu ini," kata Kalapas Herlin Candrawati menjelaskan.

Angelina Sondakh, satu diantara warga binaan Lapas Pondok Bambu Kelas II A. Beberapa pesohor juga menghuni lapas ini bersama dengan narapidana perempuan lainnya.

Di dalamnya bercampur narapidana berbagai jenis kasus mulai narkoba, korupsi, pembunuhan, pencurian dan lainnya.

Selama berada di lapas, mereka diberi pembinaan kepribadian dan kemandirian oleh pihak lapas. Angie tertawa lepas sambil mengumbar senyum saat ditanya apa pesan untuk para wakil rakyat, yang dulu menjadi profesinya.

Baca Juga: Cocok untuk Para Pemburu Keheningan, Lokasi Wisata Pantai di Wonogigi Ini Tawarkan Ketenangan Dibalut Keindahan Alam, Simak Pesonanya

"Baik-baik saja," ujarnya dari balik masker yang menutup sebagian wajahnya.

Protokol Covid -19 ditetapkan di dalam Lapas Pondok Bambu. Seluruh warga binaan diwajibkan memakai masker saat beraktivitas, termasuk Angelina Sondakh.

"Karena program kemandirian di dalam Lapas harus bekerja, jadi saya bekerjanya dengan berkebun, kena matahari dan berkeringat," kata wanita yang kesehariannya selalu mengenakan hijab ini.

Membaca buku, diakuinya menjadi rutinitas dalam kesehariannya sebagai warga binaan.

"Dengan membaca buku, saya bisa melihat dunia," katanya lagi.

Ia mengaku, tahun 2022 akan bebas dari hukuman yang sudah ia jalani hingga saat ini.