Find Us On Social Media :

Ucapkan Permintaan Maaf, Saipul Jamil: Saya Sudah Menebus Kesalahan Saya di Penjara...

Penyanyi dangdut Saipul Jamil bebas dari Lapas Kelas 1 Cipinang, Jakarta Timur, Kamis (2/9/2021).

Gridhot.ID - Publik kini sedang menyoroti tajam kebebasan Saipul Jamil.

Dikutip Gridhot dari Grid.ID sebelumnya, menggaung petisi boikot Saipul Jamil dari dunia hiburan Tanah Air.

Hal ini didasari atas kasus pelecehan seksual yang dilakukan Saipul Jamil beberapa tahun lalu.

Baca Juga: Pernikahan Sirinya dengan Angel Lelga Dulu Disembunyikan, Pedangdut Ini Kini Tinggal di Rumah Mewah, Intip Potret Ruang Keluarga yang Super Wah!

Kini dikutip Gridhot dari Kompas.com, Saipul Jamil akhirnya angkat bicara terkait pro dan kontra kemunculannya kembali di layar televisi Tanah Air.

Sadar dirinya menjadi perbincangan, pedangdut berusia 41 tahun itu meminta maaf kepada publik.

Permintaan maaf itu disampaikan saat Saipul Jamil hadir di acara Ngunduh Mantu pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora yang disiarkan stasiun televisi ANTV.

Baca Juga: Tengah Hamil Anak Penerus Keluarga Bakrie, Vannya Istarinda Bukan Sosok Sembarangan, Istri Arya Bakrie Ini Sosialita Muda Lulusan Luar Negeri

“Saya, Saipul Jamil, ingin menyampaikan sebuah permohonan maaf kepada seluruh pemirsa di rumah,” kata Saipul Jamil dikutip dari tayangan ANTV, Minggu (5/9/2021).

"Mungkin ada kata-kata saya atau tindakan saya yang membuat para pemirsa di rumah kecewa," lanjutnya.

Saipul Jamil juga mengakui dirinya hanya manusia biasa yang tak luput dari dosa.

Kini, Saipul Jamil memohon bimbingan publik agar bisa lebih baik dalam menjalani hari-harinya sebagai figur publik.

“Saya sudah menebus kesalahan saya dalam penjara. Saya mohon bimbingannya, kasih sayangnya untuk saya menapaki hari-hari ke depan,” tutur Saipul Jamil.

Baca Juga: Matanya Dicongkel, Kakak Kandungnya Meninggal Jadi Tumbal Pesugihan, Begini Kondisi AP, MUI Ingin Pelaku Rasakan Hal Ini

Sebagai informasi, Saipul baru saja bebas setelah menjalani hukuman penjara.

Ia terjerat kasus pencabulan dan penyuapan panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

Kebebasan Saipul dari penjara mengundang sorotan publik usai dirinya langsung mendapat tempat lagi di televisi Tanah Air.

Hal itu yang membuat KPI (Komisi Penyiaran Indonesia) dan beberapa stasiun TV menjadi sasaran protes dan kritik pedas banyak pihak.

Baca Juga: Ayo Cek Namamu dan Lokasi Tes SKD, Kominfo Rilis Jadwal Ujian CPNS 2021, Perhatikan Dokumen dan Persyaratan Ini

Tak terkecuali, para selebritas Tanah Air juga turut mengemukakan pendapatnya soal hal itu.

Kegeraman publik berujung pada petisi yang berisi ajakan untuk memboikot Saipul Jamil yang ditujukan kepada KPI.

Lebih dari 200.000 orang menandatangani petisi tersebut.

(*)