Find Us On Social Media :

Berharta Rp 10,9 Miliar, Begini Potret Sudut Rumah Mewah Anies Baswedan, Kekayaan Sang Gubernur Naik 2 Kali Lipat Setelah Pimpin Jakarta

Anies Baswedan menjabat Gubernur DKI Jakarta untuk periode 2017-2022

Gridhot.ID - Kekayaan Anies Baswedan meningkat dua kali lipat setelah menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Mengutip Kompas.com, kekayaan Anies tertuang dalam laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN).

Anies dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta pada 16 Oktober 2017. Di tahun itu, kekayaan Anies Rp 5,61 miliar.

Baca Juga: Punya Harta Triliunan Tapi Tak Pernah Sesumbar, Begini Penampakan Rumah 4,8 Hektar Milik Prabowo Subianto di Hambalang, Halamannya Bisa Dijadikan Arena Berkuda

Pada tahun 2020, setelah menjabat selama 3 tahun, kekayaan Anies berada di angka Rp 10,91 miliar.

Perincian kekayaan Anies didominasi oleh tanah dan bangunan senilai Rp 13,34 miliar dan alat transportasi Rp 648 juta.

Untuk harta bergerak Rp 1,06 miliar, surat berharga Rp 56 juta, kas dan setara kas Rp 2,01 miliar, serta harta lainnya Rp 631 juta.

Total keseluruhan mencapai Rp 17,76 miliar. Namun, Anies memiliki utang Rp 6,84 miliar sehingga harta kekayaan bersihnya mencapai Rp 10.916.550.262.

Baca Juga: 3 Tahun Lalu Diangkat Presiden Jokowi Jadi PNS, Pebulu Tangkis Jonatan Christie Tinggal di Gang Sempit, Begini Penampakan Rumah Sang Atlet

Punya kekayaan melimpah, tak heran bila Anies Baswedan menghuni rumah yang mewah nan indah.

Dilansir Grid.ID dari Instagram @aniesbaswedan, Anies pernah menunjukkan sudut huniannya saat hari raya Idul Fitri 2021.

Pada unggahan itu, halaman rumah mantan Mendikbud itu tampak sangat luas.

Baca Juga: Tak Asal-asalan, Anies Baswedan Bongkar Resep Utamanya untuk Tentukan Level PPKM: Bukan dari Penglihatan

Saking luasnya, halaman rumahnya bisa menampung puluhan jamaah salat Idul Fitri yang merupakan kerabat dekat Anies.

Tak hanya luas, rumah Anies juga indah dan bernuansa sangat asri karena ditumbuhi rerumputan, pohon hingga bunga.

Rumah Anies bernuansa klasik yang kental dengan sentuhan furnitur kayu, mulai dari dinding, lantai sampai jendela.

Baca Juga: Kepergok Nongkrong di Warkop Saat Masa PPKM, 8 Petugas Dishub DKI Dipecat Gubernur Anies Baswedan: Bila Tak Mundur, Kami yang Menghentikan!

 

Sementara itu, rumah Anies tampak terdiri dari 2 lantai.

Rumah sang gubernur pun tampak unik lantaran memiliki banyak jendela.

Di bagian atap, rumah Anies bahkan juga dipenuhi tumbuhan yang menjalar.

Baca Juga: Imbas Liburan Lebaran, Wisma Atlet Kualahan Tangani Pasien Covid-19 Kiriman dari Puskesmas se DKI, Anies Baswedan: Jakarta Memasuki Fase Amat Genting

Tak cuma itu, di rumah Anies juga terdapat kolam yang indah dan lapangan basket lho.

Wah bisa jadi inspirasi bukan?

(*)