Find Us On Social Media :

Hatinya Tergerak Usai Soroti Kasus Penyiksaan Anjing di Aceh, Hotman Paris Siap Pasang Badan Pidanakan Oknum Satpol PP yang Siksa 'Canon', Ajukan Permohan Ini pada Kapolda

Hotman Paris dan kasus penyiksaan anjing bernama Canon

Menurut Hotman Paris, jika benar oknum aparat telah melakukan penyiksaan pada Canon, maka mereka telah melakukan tindak pidana.

"Di KUHPidana pun jelas diatur penyiksaan binatang adalah merupakan tindak pidana," kata Hotman dikutip Kompas.com dari Instagram @hotmanparisofficial, Senin (25/10/2021).

Hotman menyebut, anjing adalah hewan yang dikenal sangat setia pada majikannya.

Ia menceritakan bagaimana kesetiaan seekor Anjing diabadikan menjadi sebuah patung di Jepang.

Baca Juga: Balada Dangdutnya Digandrungi Banyak Orang, Siapa Sangka Rhoma Irama Mengaku Soneta Banyak Dipengaruhi Deep Purple, Band Hard Rock dan Metal Asal Inggris, Ini Awal Mulanya

Anjing itu setia menunggu majikannya di stasiun kereta api selama berbulan-bulan.

Stasiun kereta api merupakan tempat penuh kenangan antara anjing dan majikan, lantaran hewan mamalia itu selalu mengantar majikannya ke sana.

"Di suatu daerah di Tokyo, ada patung anjing, di mana seekor anjing menunggu berbulan-bulan di terminal kereta api. Menunggu majikannya pulang karena sebelumnya, tiap hari dia nganter majikaknnya ke terminal," kata Hotman.

Baca Juga: Irvan Kesal Tak Bisa Membuat Andin Benci Mama Sarah dan Papa Surya, Berikut Sinopsis Ikatan Cinta 25 Oktober 2021