Find Us On Social Media :

Puluhan Tahun Ditinggalkan Usai Gabung Grup Warkop DKI, Kondisi Rumah Masa Kecil Almarhum Dono di Delanggu Klaten Nampak Memprihatinkan, Berikut Pengakuan Warga Sekitar

Kondisi rumah semasa kecil Dono Warkop DKI di Dukuh Krajan, Desa/Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten, Sabtu (13/11/2021).

Rumah tersebut berada di Jalan Pabrik Karung Utara, Dukuh Kragan, Desa/Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten.

Dilansir dari Tribunsolo, sosok pelawak tersohor di negeri ini, tinggal rumah milik orangtuanya yang bernama TJ Soedijono sejak lahir 30 September 1951 silam.

Lantas sepeninggal Dono, bagaimana kondisi rumah tersebut?

Berdasarkan pantauan TribunSolo.com di lokasi, rumah kini kosong tak berpenghuni, tetapi masih terlihat rapi meskipun tmpak sederhana dengan ornamen serba kayu.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 14 November 2021, Aldebaran dan Andin Baikan, Irvan Syok Dengar Omongan Jessica

Hanya saja bagian depan dimanfaatkan orang untuk berjualan.

Tampak, di sana ada seorang pemuda tengah berjaga di sana.

Terpampang spanduk bertuliskan "Susu Segar Boyolali Mas Hendra" di teras rumah tersebut.

Baca Juga: Selalu Salah di Mata Netizen, Adik Bibi Ardiansyah Akan Bangun Yayasan untuk Gala, Ngelus Dada Dituding Tilep Uang Duka Hingga Ungkap Fakta Tak Terduga