Find Us On Social Media :

Berada di Komplek Elit Jakarta Selatan, Inilah Potret Rumah Rhoma Irama yang Tertutup dengan Pagar Tinggi Menjulang, Bagian Dalam Didesain Ala-ala Timur Tengah

Rhoma Irama

Sebagaimana diketahui, sang raja dangdut memiliki hunian mewah di komplek perumahan Pondok Jaya, Kelurahan Pela Mampang, Jakarta Selatan.

Tinggal di kawasan elit lantas seperti apa perjuangan mantan suami Angel Lelga dalam dunia musik?

Melansir dari laman Bangkapos.com, Rhoma Irama telah memulai kariernya sejak berumur 11 tahun.

Ia mulai mendirikan band Gayhand (1963), bergabung dalam Orkes Chandra Leka, dan akhirnya dikenal dalam Soneta Grup yang dibentuknya pada 13 Oktober 1973.

Album pertama Rhoma Irama yang bertajuk ‘Soneta Volume 1 - Begadang’ langsung laku dipasaran.

Bahkan, Rhoma sempet mendapatkan ancaman dari pemerintah Orde Baru karena lagu-lagunya dianggap mengkritisi pemerintah di masa itu.

Tak hanya itu, ia bahkan pernah berseteru dengan pedangdut Inul Daratista.

 Baca Juga: Raja Dangdut Rhoma Irama Diam-diam Dipengaruhi Deep Purple, Begini Perjalanan Karier Bermusiknya yang Berawal dari Niat Selamatkan Orkes Melayu Indonesia

Pada tahun 2003, Rhoma jadi sorotan usai mengkritik pedas Inul yang kala itu sedang naik daun.

Dengan mengatas-namakan organisasi PAMMI (Persatuan Artis Musik Melayu Indonesia), Rhoma Irama menentang peredaran album Goyang Inul yang dirilis Blackboard pada akhir Mei 2003.

Di tahun yang sama, raja dangdut itu kepergok berada di apartemen Angel Lelga.

Penggerebekan itu menjadi awal permulaan turunnya pamor sang raja dangdut.