Find Us On Social Media :

Dorce Gamalama Meninggal Dunia Usai Positif Corona, Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia Ikut Berduka: Belasungkawa Saya untuk Keluarga

Dorce Gamalama, Raffi Ahmad dan Nagita slavina

"Oh jadi bukan serius, bercanda saja," sahut Denny Sumargo, Minggu (23/1/2022).

"Betul, makannya kan saya cuma dua kali doang. Iya bercandaan," terang Dorce Gamalama, Minggu (23/1/2022).

Lebih lanjut, Dorce Gamalama lantas menyebut jika Raffi Ahmad adalah sosok yang baik.

Tak cuma itu, ia juga memuji kebaikan hati Sule dan Ruben Onsu yang selama ini membantunya.

"Tapi Raffi, siapa pun, semua baik sama saya. Kayak sapa yang pelawak itu. Sule itu apalagi, baik sekali. Ruben Onsu, itu juga anak saya zaman dulu," pungkas Dorce, Minggu (23/1/2022).

Kini, cerita itu hanya kenangan.

Sang presenter kondang, Dorce Gamalama telah pergi terlebih dahulu menghadap Yang Maha Kuasa di usianya yang menginjak 58 tahun.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, 3 Minggu Dirawat di Rumah Sakit, Kerabat Beberkan Kronologi Meninggalnya Dorce Gamalama

Dilansir dari Tribunseleb, Dorce Gamalama meninggal pukul 07.30 WIB di Rumah sakit Pertamina Simprug.

Kabar tersebut juga telah dikonfirmasi oleh kerabat dekatnya, Hetty Soendjaya.

Ia juga mengungkapkan, jenazah Dorce Gamalama tidak disemayamkan di rumah duka.

"Di rumah sakit Covid-19 di Simprug, karena memang sakit Covid-19 jadi enggak bisa dibawa pulang, langsung dikemas di rumah sakit jadi enggak bisa ngelihat," ujar Hetty Soendjaya, Rabu (16/2/2022).