Profesi perawat tentunya masih akan dibutuhkan di masa yang akan datang. Profesi ini tentu saja sangat berdampingan erat dengan dunia kesehatan dan profesi dokter.
4. Farmasi
Dunia farmasi dan kesehatan akhir-akhir ini menjadi industri yang sangat penting. Diyakini di masa depan profesi ini masih sangat dibutuhkan karena bukan cuma membuat obat-obatan saja tetapi juga dibutuhkan di industri kosmetik.
5. Matematika
Orang yang bekerja di bidang matematika diperkirakan akan terus meningkat di masa yang akan datang. Profesi dalam dunia matematika tentu sangat dibutuhkan dalam berbagai aspek kehidupan baik dalam penelitian hingga pembangunan.
6. Statistika
Lulusan statistika adalah jurusan yang diperlukan di semua sektor. Jurusan ini mempelajari cara mengumpulkan, mengolah, dan menganalisis angka menjadi data. Kemampuan lulusan Statiska berkaitan dengan big data.
7. Desain Grafis dan Seni Rupa
Tahun 2021 ini lulusan Desain Grafis maupun DKV semakin dibutuhkan. Kamu bisa bekerja dimana saja. Bahkan tanpa terikat kontrak dengan satu perusahaan alias menjadi freelancer. Sumber pendapatan yang kamu peroleh pun bisa menjadi lebih banyak.
8. Manajemen Bisnis
Mahasiswa jurusan ini bisa bekerja sebagai Business Development, Project Manager atau menciptakan lapangan kerja sendiri. Lulusannya diperlukan hampir di semua sektor industri baik sekarang maupun di masa yang akan datang.