Find Us On Social Media :

Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Ustaz Ini Meninggal Dunia Saat Membaca Al-Quran di Rumah Menteri, Haul Keluarga Khofifah Berubah Duka, Istri Ungkap Firasat

Foto terakhir Ustaz Ja'far Abdul Rahman saat membaca Al-Quran di acara Haul keluarga Menteri Khofifah, Senin (24/4/2017).

Khofifah mengaku kaget dengan kepergian Ustaz Ja'far saat membaca Al-Quran Surat Al-Mulk.

"Jadi, kita tadi kaget, terkejut luar biasa. Waktu sampai di ayat kedua, beliau kemudian terdiam. Kita semua tolah-toleh (bingung). Ternyata, Ustaz Ja'far berpulang," Khofifah melanjutkan.

"Saya optimis, Insya Allah beliau ini meninggal Khusnul Khatimah. Beliau meninggal saat membaca Al-Quran dan pada acara yang penuh berkah," ujarnya.

"Kan seperti ini, (Khofifah kemudian membaca bunyi surat Al Mulk ayat kedua), dari maknanya saja beliau ini ada firasat baik bahwa beliau meninggal dunia dalam khusnul khotimah," pungkasnya.

Berikut terjemahan dua ayat pertama Surat Al-Mulk yang dibaca Ustaz Ja'far:

Baca Juga: Dibongkar Sahabat Dekat Mendiang Ustaz Arifin Ilham, Berikut Momen Terakhir Ameer Azzikra Bersama Keluarga, Masih Sehat dan Lakukan Hal Ini Bersama Ibu dan Neneknya

"Yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Pengampun."

Berbeda halnya dengan peserta yang hadir, keluarga Ustaz Ja'far mengaku mendapat firasat dari mendiang.

Sang istri, Nafi'ah mengatakan beberapa kali ditolak ajakannya untuk sholat berjamaah.

Ustaz Ja'far berasalan, istrinya itu harus mulai membiasakan untuk sholat sendiri.

"Beliau berlasan karena kesibukannya kemungkinan tak bisa menemani sholat. Jadi, beliau meminta sholat sendiri-sendiri. Kalau saya di langgar A, beliau sholat di langgar B," ulasnya kepada Surya ketika ditemui di kediamannya.

Ketua RT/RW 3/5, Jemursari, Ahmad Baidowi yang juga tetangga Ustaz Ja'far menuturkan bahwa mendiang seorang religius.

Ustaz Ja'far kerap kali terlibat dalam acara keagamaan di daerah maupun luar kota.

"Sejak menjadi juara Qiroah nasional di tahun 78-an, beliau kerap diundang dalam berbagai acara keagamaan. Termasuk saat acara ibu Khofifah," ujar Ahmad.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, April Jasmine Berduka, Ustaz Solmed: Terimakasih Baba Atas Segala Amanah yang Diberikan

(*)