Find Us On Social Media :

Sudah Pensiun, Sosok yang Dekat dengan Raffi Ahmad Ungkap Honor Penonton Bayaran Acara Dahsyat, Dua Jam Diberi Uang Segini

Sensen, asisten Raffi Ahmad

GridHot.ID - Sansen merupakan salah satu orang yang bekerja kepada Raffi Ahmad.

Sebelum menjadi asisten Sultan Andara, pria bernama asli Febriansyah itu sempat menjadi penonton bayaran di acara musik Dahsyat.

Dilansir dari kanal YouTube Denny Cagur TV pada 26 September 2021, Sensen mengurai perjalan kariernya hingga bisa seperti sekarang.

Sensen mengatakan awalnya ia menjadi asisten almarhum Olga Syahputra terlebih dahulu.

"Sama almarhum (Olga) dari 2010. Tahun 2013 udah dilempar ke Tarra Budiman. Setelah itu, berhenti dulu tuh kang setahun. Setahun ikut DJ, baru ikut Aa (Raffi)," kata Sensen.

Pintu Sensen menjadi asisten Raffi Ahmad terbuka saat Merry mengalami sakit asam urat dan tak bisa berjalan mendampingi sang bos.

Sejak saat itu, Raffi Ahmad akhirnya meminta Sensen menjadi asistennya dan merelakan Merry untuk mendampingi sang istri, Nagita Slavina.

"Jadi ya sudah, 'lu dampingin gue, Merry biar dampingin Gigi'," kata Sensen mengingat pesan Raffi Ahmad.

Melansir TribunJatim.com, Sensen sempat ditanya Raffi Ahmad soal pekerjaannya sebagai penonton bayaran yang dulu pernah digelutinya.

Baca Juga: Sekarang Masuk RANS Entertainment, Bos TV Pilih Kerja di Tempat Raffi Ahmad Tinggalkan Jabatan dan Gaji Rp 50 Juta, Sosok Ini Bongkar Honor Pegawai Nagita Slavina

"Lu katanya mau jadi penonton Dahsyat lagi?" tanya Raffi Ahmad dikutip dari kanal YouTube Rans Entertainment, Jumat (22/4/2022).

"Naudzubillah min dzalik, jangan dong bos," sahut Sensen.

"Sekarang penonton Dahsyat udah enggak semahal dulu," tambah Sensen.

Raffi Ahmad lantas bertanya besarnya penghasilan Sensen saat masih jadi penonton bayaran di program musik.

"Rp75.000 (tahun) 2010," ungkap Sensen.

"Dua jam gitu-gitu (jadi penonton) Rp 75.000? Setiap hari?" tanya Raffi Ahmad terkejut.

Sensen pun membenarkan pertanyaan Raffi Ahmad dan mengatakan nominal tersebut masih dikalikan tiga.

Pasalnya Sensen diketahui tidak hanya menjadi penonton bayaran di satu program televisi.

Dalam satu hari, Sensen bisa menjadi penonton bayaran di tiga acara berbeda.

Baca Juga: 8 Tahun Jadi Permaisuri Andara, Kondisi Rumah Tangga Nagita Slavina Selama Jadi Istri Raffi Ahmad Bikin Thariq Halilintar Takut Menikah: Realitanya Seperti Itu

Sehingga besarnya penghasilan Sensen dalam sebulan bisa mencapai Rp6 juta lebih.

"Berarti lu jadi penonton (bayaran) banyak duitnya dong?" timpal Raffi Ahmad.

"Alhamdulillah," jawab Sensen.

Tampil di tiga program musik berbeda, Sensen cuma harus penuhi satu syarat. Yaitu agar wajahnya tidak muncul di program musik selain Dahsyat yang tayang di RCTI.

Lantaran Sensen bisa langsung dicoret dari daftar penonton bayaran jika wajahnya sampai terlihat di acara lainnya.

"Jadi penonton misal lu di Dahsyat, ditandain kalau muncul di tempat lain, dicoret?" tanya Raffi Ahmad.

"Dicoret," jawab Sensen.

Ia pun mengaku pertama kali mulai menggunakan nama Sensen sejak menjadi penonton Dahsyat di mall dekat rumahnya, Season City.

Lebih lanjut, Sesen mengungkapkan soal impian ibunya untuk pergi umrah.

"Keinginan nikah ada, tapi bahagiain nyokap dulu. Nyokap tuh pengin banget umrah bareng, doa bareng," ujar Sensen.

Baca Juga: Baru Sadar Ada Asisten yang Belum Injakkan Tanah Suci Mekkah, Raffi Ahmad Janji Bakal Berangkatkan Umrah Sensen dan Kedua Orangtuanya: Sumpah Demi Allah

Setelah mendengar cerita dari Sensen, Raffi Ahmad baru menyadari satu hal.

Ternyata di antara dua asisten lainnya, Merry dan Lala, hanya Sensen yang belum berangkat umrah.

Karena itu Raffi Ahmad berjanji akan memberangkatkan Sensen dan dua orang tuanya ibadah umrah.

"Lu gue umrahin deh sama nyokap lo," ucap Raffi Ahmad, mengutip Banjarmasin Post.

"Ya udah, berarti ajak bokap nyokap lo umrah, berangkat aja bertiga deh," tambah Raffi Ahmad.

Sensen pun terkejut dengan ucapan Raffi Ahmad.

Ia sampai berulang kali bertanya untuk memastikan niat Raffi Ahmad.

"Bos beneran?" tanya Sensen.

"Sumpah demi Allah, lo, nyokap lo, bokap lo," ucap Raffi Ahmad.

(*)