Find Us On Social Media :

Keluarga Sudah Patungan Tapi Tetap Kurang, Geger Jenazah Yatim Piatu di Gowa Ditolak untuk Dimandikan, Begini Nasibnya yang Berujung Pilu

Ilustrasi jenazah

Pasalnya, pihak keluarga sudah lama menunggu.

"Terpaksa pihak keluarga cari orang yang paham untuk mandikan jenazah karena ini kan sudah lambat. Karena terlambat dimandikan jenazah Irmah dikebumikan pada malam hari dari jam 3 sore pas mau magrib baru dimandikan jadi malamnya baru dikebumikan sudah salat magrib. Dikebumikan di tempat pekuburan islam sela," katanya

Dia mengaku merasa kecewa tentang apa yang telah ditetapkan oleh tim pengurus jenazah atau pihak di kelurahan setempat.

Dia mengatakan jika sebaiknya keputusan tersebut terkait biaya agar dievaluasi dan melibatkan tokoh masyarakat.

Dia menambahkan, bahwa pihak keluarga berharap agar kejadian serupa tidak terulang lagi.

Baca Juga: Peti Jenazah Shireen Abu Aqla Hampir Jatuh, Prosesi Pemakaman Jurnalis Al Jazeera Diserang Polisi Israel, Pelayat Dipukuli Hingga Dilempar Granat Kejut

Terpisah, Lurah Kalaserena Bakri mengaku tidak bisa berspekulasi banyak terkait hal tersebut.

Pasalnya, esok hari Bakri hendak melakukan klarifikasi kepada seluruh pihak yang terlibat.

"Kita akan adakan rapat besok, disitu kita undang seluruh pihak yang terlibat. Jadi semua harus hadir dan kita mau tahu dimana letak kesalahannya ini," ujarnya

"Saya tidak bisa banyak berkomentar kalau lewat telepon karena takutnya ada bahasa yang salah atau bahasa yang terpelintir. Intinya rencana besok kita rapat dan kumpulkan semua pihak untuk membahas dan meluruskan permasalahan ini," sambungnya. (*)