Find Us On Social Media :

Inilah Ritual Pengangkatan Tentara KKB Papua, Ratusan Anggota Berbaris Tenteng Senjata, Sentuh Benda Pusaka Ini dan Nyatakan Siap Mati Berkalang Tanah

Anggota KKB saat berbaris panjang saat hendak diambil sumpahnya

Upacara itu adalah pengambilan sumpah janji tentara TPNPB-OPM yang digelar khusus untuk membangkitkan spirit perjuangan demi Papua merdeka.

Acara itu bukan formalitas belaka. Pasalnya anggota KKB itu memberikan penghormatan senjata secara sempurna.

Kendati senjata yang dipanggul umumnya busur dan anak panah, tapi tak sedikit juga yang memanggul senjata api.

Pada akhir dari upacara, satu per satu anggota KKB maju dan menjamah benda keramat yang diletakkan pada sebuah altar kecil.

Pada altar itulah, semua tentara TPNPB-OPM tanpa kecuali, mengucapkan janji setia pada TPNPB-OPM, setia pada perjuangan Papua merdeka.

Mungkin karena itu, sehingga saban hari, kelompok separatis tak pernah berhenti melakukan aksi kejamnya.

Baca Juga: Berdiri di Atas Mimbar di Tengah Lapangan, Viral Video Thitus Murib Lantang Serukan Perang Tiada Akhir, Sang Panglima Tertinggi KKB Papua Kini Kibarkan Bendera Putih Gara-gara Hal Ini

Mungkin karena itu pula, KKB terus berusaha memasok senjata api dari luar kendati melawan aturan yang berlaku.

Sebagaimana terkuak dari video viral, benda yang diletakkan pada altar kecil itu, sepertinya punya daya magis.

Pasalnya, setiap anggota KKB yang menjamah benda kecil itu, serta merta mengucapkan janji setia pada perjuangannya.

Dengan suara yang lantang membahana, anggota KKB mengucapkan secara langsung janji setianya pada Papua.