Find Us On Social Media :

Kunyah Permen Karet Bisa Redakan Asam Lambung Naik, Simak 6 Cara Alternatif Meringankan Gejalanya Tanpa Obat

Mengunyah permen karet, salah satu cara simpel mencegah asam lambung naik.

- Barrett esofagus

Asam lambung yang merusak jaringan kerongkongan lambat laun juga bisa memicu perubahan sel di jaringan tersebut.

Penyakit barret esofagus membuat sel pelapis esofagus berubah menjadi sel kelenjar. Kondisi ini rentan berkembang menjadi kanker esofagus.

- Kanker esofagus

Penderita asam lambung kronis memiliki risiko tinggi terkena kanker esofagus. Gejala kanker esofagus di antaranya susah menelan, berat badan turun tanpa sebab jelas, nyeri dada, batuk, dan ada gangguan pencernaan parah.

Gejala kanker esofagus kerap tidak kentara di stadium awal. Penyakit ini baru terasa ketika sudah memasuki stadium lanjut. Pastikan penderita penyakit asam lambung tidak menyepelekan gangguan pencernaannya.

Terlebih jika sudah ada gejala komplikasi di atas. Dengan pengobatan yang tepat dan gaya hidup sehat, masalah kesehatan ini bisa dikendalikan.

Sementara itu, dilansir dari tribunnews.com, asam lambung adalah asam yang terdiri dari kalium klorida, natrium klorida, dan asam klorida yang berfungsi mencerna makanan dan enzim pencernaan untuk memecah protein.

Normalnya, pH asam lambung berkisar antara 1–3, dikutip dari laman Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat.

Bila lambung menghasilkan jumlah asam yang terlalu banyak, gangguan lambung pun terjadi.

Pasalnya, hal ini dapat menyebabkan aliran balik asam lambung atau asam lambung yang naik ke kerongkongan.

Baca Juga: Hempaskan Sakit Asam Lambung, Bahan Alami yang Gampang Ditemukan Ini Ternyata Bisa Dijadikan Obat, Termasuk Pisang dan Bawang Putih