Find Us On Social Media :

Salah Satu Ikhtiar Agar Dimudahkan dalam Persalinan, Simak Amalan Doa untuk Ibu Hamil Agar Dilancarkan Saat Melahirkan

Illustrasi Ibu Hamil

GridHot.ID - Kebanyakan pasangan tentu ingin segera mendapatkan keturunan.

Pasalnya, memiliki buah hati merupakan kebahagiaan tersendiri bagi sebuah keluarga.

Buah hati juga dianggap membawa keberkahan dan segala hal yang menyertainya.

Melansir tribunsumsel.com, mengamalkan doa menjelang persalinan penting bagi ibu hamil yang segera melahirkan dan dapat dibaca kapanpun.

Mengenai doa menjelang persalinan untuk ibu hamil yang segera melahirkan terdapat dalam hadits Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Sayidatina Fathimah RA yang kemudian disebutkan Imam An-Nawawi dalam Al-Adzkar.

Dalam karyanya itu, Imam An-Nawawi menganjurkan orang disekitar ibu hamil menjelang persalinan untuk membaca banyak doa di saat genting, (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, [Damaskus: Darul Mallah, 1971 M/1391 H], halaman 243-244).

Adapun mengamalkan doa saat menjelang persalinan bagi ibu hamil yakni dengan harapan dipermudah saat proses melahirkan nantinya.

Dilansir dari tribunjogja.com, memiliki keturunan anak-anak yang saleh, cerdas, dan rajin tentunya menjadi dambaan dan harapan bagi setiap orangtua.

Setiap orangtua tentu menginginkan anak-anak berbakti kepada kedua orangtua, taat dan bertakwa kepada Allah SWT.

Untuk mendapatkan karunia tersebut, harus ada doa dan usaha dari kedua orang tuanya dari sejak kandungan hingga melahirkan.

Dalam hal ini, islam mengarkan doa bagi ibu hamil yang bertujuan meminta pertolongan kepada Allah SWT agar diberikan kemudahan dalam proses persalinan.

Baca Juga: Diajarkan Rasulullah SAW untuk Cegah Pikun, Simak Amalan Doa Agar Memiliki Ingatan yang Kuat

Karena itu, membaca doa islam dan dzikir bagi ibu hamil jelang persilanan sangat dianjurkan.

Tak jarang kita menemukan ibu hamil menemui kesulitan dalam proses persalinan, Nah, salah satu ikhtiar agar seorang ibu hamil dimudahkan dalam persalinan adalah membaca doa islam dan dzikir.

Berikut ini beberapa doa yang bisa dipanjatkan sebelum proses ibu hamil melahirkan dimulai:

1. Doa untuk Ibu Hamil

اَللّٰهُمَّ احْفَظْ وَلَدِيْ مَادَامَ فِيْ بَطْنِ زَوْجَتِيْ وَاشْفِهِ أَنْتَ الشَّافِيْ لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَآؤُكَ شِفَآءً لَايُغَادِرُ سَقَمًا. اَللّٰهُمَّ صَوِّرْهُ فِيْ بَطْنِ زَوْحَتِيْ صُوْرَةً حَسَنَةً وَثَبِّتْ قَلْبَهُ إِيْمَانًا بِكَ وَبِرَسُوْلِكَ. اَللّٰهُمَّ أَخْرِجْهُ مِنْ بَطْنِ زَوْجَتِيْ وَقْتَ وِلَادَتِهَا سَهْلًا وَتَسْلِيْمًا. اَللّٰهُمَّ اجْعَلْهُ صَحِيْحًا كَامِلًا وَعَاقِلًا حَاذِقًا عَالِمًا عَامِلًا. اَللّٰهُمَّ طَوِّلْ عُمْرَهُ وَصَحِّحْ جَسَدَهُ وَحَسِّنْ خُلُقَهُ وَأَفْصِحْ لِسَانَهُ وَأَحْسِنْ صَوْتَهُ لِقِرَاءَةِ الْحَدِيْثِ وَالْقُرْاٰنِ الْعَظِيْمِ بِبَرَكَةِ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

Allâhumma-ḫfadh waladî mâ dâma fî bathni zaujatî wa-syfihi antasy-syâfi lâ syifâ’an illâ syifâuka syifâ’an lâ yughâdiru saqaman. Allâhumma shawwirhu fî bathni zaujatî shûratan ḫasanatan wa tsabbit qalbahu îmânan bika wa bi rasûlika. Allâhumma akhrijhu mim bathni zaujatî waqta wilâdatihâ sahlan wa taslîman. Allâhumma ij‘alhu shahîhan kâmilan wa ‘âqilan ḫâdziqan ‘âliman ‘âmilan. Allâhumma thawwil ‘umrahu wa shahhih jasadahu wa ḫassin khuluqahu wa afshah lisânahu wa aḫsin shautahu li qirâ-atil hadîtsi wal qur’ânil ‘adhîm bi barakati Muhammadin shallallâhu ‘alaihi wasallam. Walhamdulillâhi Rabbil ‘âlamîn.

Artinya: (Ya Allah, jagalah anakku selama ia berada dalam perut istriku, sehatkan ia, sesungguhnya Engkau Yang Maha Menyehatkan, tak ada kesehatan kecuali kesehatan dari-Mu, kesehatan yang tak terganggu penyakit.

Ya Allah, bentuk ia yang ada di perut istriku dalam rupa yang baik, tetapkan dalam hatinya keimanan pada-Mu pada Rasul-Mu.

Ya Allah, keluarkan dia dari perut istriku pada saat kelahirannya secara mudah dan selamat.

Ya Allah, jadikan ia utuh, sempurna, berakal, cerdas, berilmu, dan beramal.

Ya Allah, panjangkan umurnya, sehatkan jasadnya, baguskan rupanya, dan fasihkan lisannya untuk membaca hadits dan Al-Qur’an Yang Agung, dengan berkah Nabi Muhammad ﷺ, Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh keberadaan.)

Baca Juga: Aib Sering Tersebar dan Jadi Boomerang Dimana-mana, Simak Amalan Doa Agar Terhindar dari Fitnah Dajjal yang Dapat Dibaca

2. Doa menghadapi kelahiran anak

Laa ilaaha illalaahul 'azhiimul haliimu, laa ilaaha illallaahu rabbul arsyil azhiimi, la ilaha illallaahu rabbus samaawaati wal ardhi warabbul arsyil kariim

Artinya: "Tiada Tuhan, Allah, yang patut disembah, melainkan Allah, Dzat Yang Maha Agung lagi Maha Penyantun, tiada Tuhan, Allah yang patut disembah melainkan hanya Allah Tuhannya arasy yang agung, tiada Tuhan melainkan Allah yang patut disembah, melainkan Allah Tuhannya langit dan bumi dan Tuhannya arasy yang mulia".

3. Doa agar dilancarkan saat melahirkan

Hannaa waladat maryama wa maryamu waladat'iisaa ukhruj ayyuhal mauluudu biqudratillaahil malikil ma'buudi

Artinya: (Hana telah melahirkan Maryam, dan Maryam telah melahirkan Isa (Nabi), keluarlah (lahirlah) hai anak, dengan sebab kekuasaan malik Allah yang disembah oleh semua makhluk)

Selain itu, terdapat doa yang sama yakni:

Lâ ilâha illaLlâhul ‘adzîmul halîm. Lâ ilâha illaLlâhu Rabbul ‘arsyil ‘adzîm. Lâ ilâha illaLlâhu Rabbus samâwâti wal ardli wa Robbul ‘arsyil ‘adzîm.

Artinya: (Tiada tuhan selain Allah Yang Maha Agung lagi Bijaksana. Tiada tuhan selain Allah Pemilik ‘Arsy yang Agung. Tiada tuhan selain Allah Pemilik langit dan bumi dan ‘Arsy yang Agung)

Selain membaca amalan doa di atas, sangat dianjurkan juga dengan terus memperbanyak salawat kepada Rasulullah SAW seperti Shalawat Nariyah, dan shalawat lainnya. (*)