Find Us On Social Media :

Tamu Tajir Melintir Diundang ke Acara Ngunduh Mantu Kaesang dan Erina, 45 Unit Jet Pribadi Bakal Penuhi Bandara Adi Soemarmo Solo, Begini Penjelasan Pihak PT Angkasa Pura I

Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono

Selain jet pribadi, pihaknya juga mendapat 2 request parking stand untuk pesawat kepresidenan yang dipakai oleh Presiden Jokowi itu sendiri.

"Ada 5 request dari airline untuk mengganti tipe pesawat menjadi tipe pesawat yang lebih besar," pungkasnya.

Namun belum diketahui siapa-siapa saja tamu undangan pernikahan Kaesang yang menggunakan jet pribadi tersebut.

Sebelumnya dikabarkan, pihak keluarga Kaesang sudah menyiapkan beberapa larangan yang tak boleh dilakukan oleh tamu undangan yang hadir, di acara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Putra sulung Presiden Jokowi, Gibran mengungkapkan salah satu larangan untuk hadir di acara pernikahan adik bungsunya.

Yakni tamu undangan dilarang bawa amplop.

Tradisi memberikan amplop berisikan uang saat hadir di pernikahan adalah hal lumrah di Indonesia.

Namun hal itu tidak berlaku di acara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Gibran Rakabuming mengungkapkan bahwa, Presiden Jokowi dan keluarga tidak menerima amplop dan sumbangan dari tamu undangan yang hadir.

Gibran mengatakan hal itu bukan lah hal baru dilakukan, pasalnya saat pernikahannya pun juga dilarang untuk memberikan sumbangan.

“Iya memang (tidak menerima amplop). Zamanku kan yo ora (nggak) menerima sumbangan.

Baca Juga: Penampilan Erina Gudono di Acara Midodareni Sukses Mencuri Perhatian, Calon Kaesang Pangarep Anggun Bak Putri Keraton Kenakan Kebaya Brokat Berwarna Lilac

Nggak ada sumbangan ya, nggak usah bawa sumbangan,” kata Gibran Rakabuming, dilansir Kamis (7/12/2022).

Keluarga Kaesang dan Erina Gudono tak ingin merepotkan tamu undangan yang hadir untuk memikirkan jumlah sumbangan dalam amplop yang akan diberikan.

Gibran mengatakan bahwa, kehadiran tamu undangan dalam pesta pernikahan adik bungsunya itu sudah menjadi hal yang membahagiakan bagi keluarga.

“Intinya kita nggak mau merepotkan tamu yang kita undang.

Kita didatangi tamu undangan bisa rawuh aja sudah seneng,” ujar Gibran.

Meski begitu, untuk karangan bunga masih diterima.(*)