Find Us On Social Media :

Biji Kurma Bahan Utamanya, Begini Cara Buat Kopi yang Aman untuk Asam Lambung Menurut dr. Zaidul Akbar

Ilustrasi. Kopi yang aman untuk penderita asam lambung.

 

GridHot.ID - Asam lambung naik yang terjadi hingga dua kali dalam seminggu bisa mengindikasikan penyakit GERD.

Gejala GERD sebagian besar mirip dengan gejala asam lambung naik, seperti sakit tenggorokan, mulut asam atau kering, mulas, kesulitan menaln, mual, muntah, dan nyeri dada.

Meski begitu, gejala GERD lebih tahan lama dan dapat menyebabkan komplikasi lain.

Beberapa minuman diketahui bisa memicu asam lambung naik, salah satunya kopi.

Namun, tahukah Anda bahwa ada kopi yang aman di lambung?

Dilansir dari Bangka Pos, dr. Zaidul Akbar menyebut kopi yang terbuat dari biji kurma aman bagi penderita asam lambung.

Bahkan, dr. Zaidul Akbar mengatakan, kopi biji kurma bisa mengatasi berbagai penyakit lain, seperti diabetes dan kolesterol tinggi.

"Kalau kopi yang biasa anda minum malah menyiksa lambung, berarti harus coba kopi biji kurma. Keberadaannya sering disebut sebagai kopi terapi, karena nol kafein," tutur dr. Zaidul Akbar.

dr. Zaidul Akbar mengatakan, untuk membuat kopi dari biji kurma cukup gampang.

Pertama, pisahkan biji kurma dari daging buahnya lalu cuci bersih.

Biji kurma kemudian dikeringkan. Setelah kering, sangrai biji kurma lalu tumbuk hingga halus.

Baca Juga: Sejak Zaman Nabi, Talbinah Bermanfaat untuk Atasi Asam Lambung, Begini Penjelasan dr. Zaidul Akbar

"Pisahkan buah dengan bijinya, lalu, cuci bersih biji kurma, dan jemur sampai kering. Kalau sudah kering, sangrai biji kurma, dan masukkan ke dalam blender untuk dihaluskan," tuturnya.

Biji kurma yang sudah halus, kata dr. Zaidul Akbar, sudah siap untuk digunakan sebagai kopi.

"Bisa langsung dicoba ya, biji kurma yang tadi sudah halus bisa dijadikan bahan kopi, tambah gula aren atau madu, lalu seduh," kata dr Zaidul Akbar.

"Beberapa penelitian telah menunjukkan, kopi biji kurma dari varietas seperti khalas, ataupun khunaizy, memiliki antioksidan sangat kuat, serta terbukti tidak mengandung kafein," pungkas dr Zaidul Akbar.

Selain aman untuk penderita asam lambung, kopi biji kurma juga punya segudang manfaat lain buat kesehatan.

Kopi biji kurma bisa meningkatkan stamina, mengatasi kanker dan tumor, mengatasi diabetes, mengatasi kolesterol, mengatasi stroke, serta mengatasi asam urat.

Itulah penjelasan dr Zaidul Akbar mengenai kopi yang sangat baik untuk kesehatan dan aman bagi penderita asam lambung. (*)