Find Us On Social Media :

Pola Makan Harus Benar-benar Diperhatikan, Ini Cara Mengobati Maag dengan Bahan Alami dan Sederhana

ilustrasi maag kambuh saat puasa ramadhan

GridHot.ID - Makit maag saat ini banyak diderita sebagain masyarakat.

Adapun sakit maag yang juga disebut Dispepsia sungguh tak mengenakkan jika kita alami.

Kegiatan atau aktivitas pun pastinya menjadi terganggu jika sakit maag ini menyerang.

Melansir tribunbatam.id, bagi penderita maag, harus tahu sederet makanan dan minuman penyebab sakit maag yang wajib dihindari.

Tujuannya agar nyeri di organ pencernaan tidak semakin parah.

Maag adalah gangguan di organ lambung yang ditandai dengan rasa nyeri atau terbakar di ulu hati.

Ketika maag muncul, ini dapat berupa rasa penuh atau tidak nyaman setelah makan dan rasa cepat kenyang.

Gangguan lambung ini juga dikenal dengan istilah dispepsia.

Rasa nyeri ini ternyata dapat muncul karena mengonsumsi makanan dan minuman tertentu.

Berikut daftar makanan dan minuman yang perlu dihindari oleh para penderita sakit maag, sebagaimana dikutip dari Healthline.

1. Makanan pedas

Baca Juga: Cara Ini Bisa Diterapkan untuk Mencegah Maag Kambuh di Bulan Puasa, Beberapa Jenis Makanan Ini Wajib Dihindari

Studi menunjukkan makanan pedas dapat memicu rasa sakit dan terbakar di perut orang yang memiliki riwayat gangguan lambung dan pencernaan.

Soalnya, makanan pedas mengandung capsaicin, senyawa kimia yang membuat makanan terasa pedas dan dapat mengiritasi lambung.

Efek pedas juga bisa muncul jika makan makanan yang terlalu banyak mengandung bawang merah dan bawang putih.

Untuk itu, sebaiknya hati-hati mengonsumsi makanan yang banyak mengandung bahan pangan ini.

2. Makanan tinggi lemak

Makanan tinggi lemak juga dapat memicu rasa sakit maag.

Beberapa makanan yang memiliki lemak tinggi misalnya kentang goreng, mentega, susu, keju, es krim, saus salad krim tinggi lemak, hingga daging merah.

3. Makanan yang digoreng

Makanan yang digoreng seperti keripik, kentang goreng, onion ring, camilan goreng tepung, dan makanan lain yang dimasak dengan cara deep-fried juga masuk dalam daftar makanan dan minuman pemicu sakit maag yang wajib dihindari.

4. Alkohol, soda, kopi, dan teh

Alkohol, soda, kopi, dan teh masuk dalam kategori minuman yang perlu diwaspadai jika mengidap maag.

Baca Juga: Hindari Saat Sahur, Berikut Daftar Makanan yang Bisa Sebabkan Maag Kambuh Saat Puasa

Sebab, seluruh jenis minuman ini dapat memicu gangguan lambung.

Bahkan, penderita maag akut umumnya sudah diberi 'lampu kuning' untuk mengonsumsi minuman-minuman ini.

5. Nanas, jeruk, dan lemon

Buah-buahan seperti nanas, jeruk, dan lemon yang memiliki kandungan asam tinggi sehingga rentan memicu gangguan lambung bagi penderita maag.

Jika Anda memiliki riwayat maag, sebaiknya kurangi atau bahkan hindari konsumsi buah-buahan asam ini.

6. Cokelat

Cokelat juga dapat memicu maag karena mengandung methylxanthine yang terbukti dapat memicu reaksi asam lambung sehingga memicu maag.

Dilansir dari Serambinews.com, penyakit maag dapat dialami kapan saja dan bukan tidak mungkin akan mengganggu aktivitas keseharian.

Ada beberapa cara mengobati maag, di antaranya menggunakan bahan-bahan alami.

Maag diketahui dapat membuat penderitanya mengalami mual, muntah hingga perut kembung.

Bagi yang kerap mengalami maag, sebaiknya segera mendapatkan bantuan medis.

Baca Juga: Asam Lambung Bisa Diatasi dengan Air Tajin, Ini Resep dan Aturan Konsumsinya Kata dr Zaidul Akbar

Dilansir TribunnewsBogor.com dari berbagai sumber, gaya hidup menjadi faktor umum yang dapat menyebabkan timbulnya maag.

Misalnya porsi makan terlalu banyak, makan terlalu cepat, kebiasaan telat makan dan lain sebagainya.

Lalu bagaimana cara mengobati maag yang ampuh dan mudah?

Berikut cara mengobati maag yang dirangkum TribunnewsBogor.com dari berbagai sumber:

Satu di antara cara mengobati maag adalah dengan menggunakan bahan sederhana yang memang mudah dicari.

Bahan sederhana yang dimaksud di antaranya adalah Jus lidah buaya

Seperti dilansir dari Kompas.com, lidah buaya biasanya digunakan untuk meredakan luka bakar.

Kabar baiknya, tanaman ini juga bisa digunakan untuk meredakan sensasi terbakar yang terjadi di bagian dalam tubuh.

Dengan minum segelas jus lidah buaya, kita dapat menenangkan kerongkongan yang terbakar karena naiknya asam lambung, menghindari iritasi, dan mengurangi peradangan.

Selain dengan bahan-bahan alami, cara mengobati maag juga bisa dilakukan dengan sedikit mengubah gaya hidup.

Misalnya makan secukupnya dan tepat waktu serta sebaiknya jangan langsung rebahan setelah makan.

Baca Juga: Jangan Sembarangan, Berikut Tips Agar Menghindari Maag Kambuh Saat Puasa

Selain itu bisa juga menghilangkan kebiasaan merokok.

Diketahui bahwa merokok ternyata juga bisa memicu timbulnya gejala maag.

Kemudian, mengurangi kafein dan alkohol juga bisa membantu mengatasi maag. (*)