Terkuak Kabar Bharada E di Rutan Bareskrim Polri, Merasa Pilu Lihat Orang Tuanya Datang dari Manado Hadiri Persidangan: Saya Tak Tega

Jumat, 10 Maret 2023 | 12:00
YouTube Tribunnews.com

Kabar Richard Eliezer atau Bharada E yang kini mendekam di Rutan Bareskrim Polri

Gridhot.ID - Terkuak kabar Richard Eliezer atau Bharada E yang kini mendekam di Rutan Bareskrim Polri.

Kabar terbaru dari Bharada E yang merupakan terpidana kasus pembunuhan berencana Brigadir J itu dibeberkan oleh pengacaranya, Ronny Talapessy.

Mulanya Ronny Talapessy menjelaskan bagi orang-orang yang rindu dengan Bharada E untuk menyaksikan wawancara ekskusif Rosi dengan kliennya di Kompas TV.

"Halo sahabat Ichad yang sudah kangen dengan Ichad dan kecintaanya terhadap Polri, saksikan di Kompas TV dalam program Rosi," ucap Ronny.

Ia kemudian menyebut para penggemar Bharada E tak perlu khawatir.

Pasalnya saat ini Bharada E dalam keadaan sehat dan aman.

"Tidak perlu khawatir, saat ini Ichad dalam keadaan sehat," ucap Ronny.

"Dan tetap aman," imbuhnya.

Sementara dikutip dari tayangan YouTube Rosi di Kompas TV, Bharada E mengaku dalam kesehariannya di penjara, ia lebih banyak membaca buku.

Bharada E membaca buku untuk mempersiapkan diri membuat skripsi yang sempat tertunda.

Dia mengambil jurusan hukum di universitas.

Baca Juga: Bharada E Tak Dipecat dari Polri, Keluarga Brigadir J Anggap Layak Diberi Kesempatan Kedua, Kompolnas: Tindakannya Jadi Contoh

"Sehari-hari saya di sini lebih banyak membaca buku. Sekarang masih dalam tahap belajar untuk membuat skripsi."

"Karena kemarin kan kuliah saya sempat tertunda. Jadi, pelan-pelan saya belajar buat skripsi," kata Bharada E, Kamis (9/3/2023).

Bharada E selama di rutan mengaku dalam keadaan sehat.

Ia merasa berat tubuhnya dalam kondisi stabil, tidak kurus ataupun gemuk.

"Stabil, enggak naik," katanya.

Selain itu, Bharada E bercerita saat dirinya merasa canggung melihat kedua orang tuanya hadir di persidangan kala itu.

Kompas TV
Kompas TV

Terpidana kasus pembunuhan Brigadir J, Bharada E dalam tayangan Rosi di Kompas TV pada Kamis (10/3/2022).

Orang tua Bharada E, Rineke dan Yunus menyaksikan bagaimana sang anak diadili di muka persidangan sebagai seorang terdakwa.

Pemandangan itu bagi Bharada E sangat asing sekaligus menjadi beban tersendiri bagi dirinya.

Ada rasa tak tega menyaksikan orang tuanya yang jauh dari Manado datang ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

"Betul (ada rasa grogi). Pertama saya memang tidak tega melihat orang tua saya bersedih karena kesalahan saya," kata Bharada E.

Baca Juga: Siap Biayai Pernikahan Bharada E dan Ling Ling, Hotman Paris Usul Tempat Ini Jadi Lokasi Hajatan: Kita Jemput dari Penjara

Bharada E beralasan sebagai seorang anak, ia berkeinginan untuk membahagiakan orang tuanya dan tak ingin melihat mereka bersedih.

"Karena memang dari kecil, tujuan kita adalah untuk membahagiakan orang tua kita. Jadi, saya lebih ke tidak tega kalau melihat orang tua saya hadir di persidangan," tambahnya.

Sebagai informasi, Bharada E kini mendekam di Rumah Tahanan (Rutan) Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Cabang Salemba.

Bharada E menjalani masa hukuman pidana selama 1 tahun 6 bulan oleh majelis hakim setelah jaksa sebelumnya menuntut dirinya pidana selama 12 tahun.

Keringanan yang diberikan oleh majelis hakim lantaran Bharada E merupakan justice collaborator yang membongkar skenario pembunuhan Brigadir J yang dibuat oleh Ferdy Sambo.

Selain itu, Bharada E bersikap jujur dan perbuatannya telah dimaafkan oleh keluarga korban.

Bharada E pun telah menjalani sidang etik oleh Komisi Kode Etik Profesi (KKEP) Polri dan diputuskan dia tetap menjadi anggota kepolisian.

Baca Juga: Angkat Topi untuk Bharada E, Kamaruddin Simanjuntak Sebut Eks Ajudan Ferdy Sambo Pria Sejati: Dia Meninggalkan Jalan yang Jahat

(*)

Tag

Editor : Candra Mega Sari

Sumber Kompas TV