Find Us On Social Media :

Tahap Akhir PPPK Guru 2022 Diperpanjang, Cek Jadwal Terbarunya dan Cara Unggah Dokumen Wajib

Ilustrasi PPPK Guru 2022

GridHot.ID - Ini tahap akhir PPPK Guru 2022 yang harus dilengkapi oleh para peserta.

Pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH) PPPK Guru 2022 resmi diperpanjang.

Seperti diketahui dari TribunGayo, perpanjangan jadwal tahapan seleksi PPPK Guru 2022 ini dilakukan karena masih terdapat beberapa instansi yang masih belum selesai melakukan pengisian DRH.

Dimana Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengambil langkah untuk melakukan penyesuaian jadwal tahapan seleksi PPPK Guru 2022 yang kini akan memasuki tahapan akhir.

Adapun tahapan akhir seleksi PPPK Guru 2022 yaitu pengisian DRH dan penetapan Nomor Induk atau NI ASN PPPK.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) menetapkan tahapan seleksi PPPK Guru 2022 akan rampung pada 31 Mei 2023 mendatang.

Hal tersebut beradasarkan penyesuaian jadwal terbaru mengenai tahapan akhir PPPK Guru 2022 yang ditetapkan oleh BKN pada Kamis (4/5/2023).

Dimana saat ini rangkaian seleksi PPPK Guru 2022 telah memasuki tahapan pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH).

Dan kemudian baru memasuki tahapan akhir dari rangkaian seleksi yaitu pengusulan penetapan Nomor Induk atau NI PPPK Guru 2022.

Berdasarkan surat Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor: 1284/B/GT.00.02/2023 tanggal 8 Maret 2023 perihal Permohonan Penyesuaian Jadwal Pengumuman Hasil Seleksi.

Dimana tahapan seleksi PPPK Guru 2022 ditargetkan akan rampung pada mei 2023.

 Baca Juga: Hanya 6 Orang yang Lolos Seleksi PPPK Teknis Pemprov Babel, Peserta Keluhkan Passing Grade Tinggi dan Soal yang Sulit