Find Us On Social Media :

Nekat Bacok Seorang Polisi, Segerombolan Pelajar Terancam 10 Tahun Bui, Kasatreskrim Polres Indramayu Ungkap Motifnya

Remaja diduga geng motor yang ditetapkan sebagai tersangka pembacokan anggota polisi saat konferensi pers di Mapolres Indramayu, Jumat (12/5/2023).

Gerombolan diduga geng motor itu, juga melakukan siaran langsung lewat Aplikasi Instagram.

Tujuan mereka ingin mencari musuh untuk diajak tawuran.

Aksi konvoi itu pada akhirnya diketahui oleh petugas kepolisian.

Petugas kemudian melakukan penghadangan di Jalur Pantura Desa Sukrawetan, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu.

Melihat polisi, gerombolan pelajar itu panik lalu membubarkan diri.

Dua orang berhasil diamankan oleh Bripka Sugiono.

Namun, tiba-tiba dari belakang korban diserang pelajar lain.

Pelaku mengayunkan senjata tajam ke kepala korban.

Baca Juga: 4 Tanggal Lahir Ini Punya Daya Tarik Tinggi dan Bakat Luar Biasa, Sosoknya Dipercaya Akan Bawa Perubahan

3 pelajar jadi tersangka

Dikutip Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunJabar, 15 Mei 2023, Kasat Reskrim Polres Indramayu, AKP Muhammad Hafid Firmansyah, menjelaskan pihaknya berhasil mengamankan 5 orang pelajar.

"Namun dari hasil pemeriksaan ada tiga orang yang ditetapkan sebagai tersangka," ujarnya.