Find Us On Social Media :

Ingat Ferdian Paleka yang Dulu Prank Sembako Sampah? Sang YouTuber Kini Dicokok Polisi karena Promosi Judi Online, Ini Sosoknya

Dulu prank sembako sampah, Ferdian Paleka kini ditangkap polisi lagi.

GridHot.ID - Masih ingat sosok YouTube Ferdian Paleka?

Ferdian Paleka pernah viral tahun 2020 lalu lantaran melakukan "prank" sembako sampah.

Saat itu, melansir Kompas.com, Ferdian Paleka bersama dua temannya, M Aidil dan Tubagus Fadilah Achyar, membuat video prank berpura-pura membagikan bingkisan sembako kepada para waria yang mangkal di Jalan Ibrahim Adjie, Kiaracondong, Kota Bandung, pada 1 Mei 2020 dini hari.

Namun, bingkisan yang diberikan Ferdian Paleka cs kepada beberapa waria ternyata berisi sampah berupa tauge busuk hingga batu.

Atas kasus tersebut, Ferdian Paleka cs pun dijebloskan ke dalam penjara.

Ferdian Paleka cs bebas pada 4 Juni 2020 setelah korban sepakat damai lalu mencabut laporannya.

Kini, melansir TribunJabar.id, sosok Ferdian Paleka kembali menjadi sorotan lantaran ditangkap polisi atas kasus promosi judi online.

Ferdian ditangkap di sebuah kos-kosan di Jalan Sukajadi, Kota Bandung, pada Mei 2023.

Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Jawa barat Kombes Ibrahim Tompo, penangkapan itu berawal dari adanya laporan mengenai promosi judi online yang dilakukan Ferdian Paleka.

Promosi judi online itu dilakukan Ferdian Paleka melalui platform media sosialnya, baik kanal YouTube hingga kaun Facebook.

"Pelapor melihat di media sosial Facebook dan YouTube saudara tersangka dengan channel Paleka TV dan memperlihatkan aktivitas (promosi) perjudian," ujar Kombes Ibrahim Tompo seperti yang dikutip TribunJabar.id pada Rabu (26/7/2023).

Baca Juga: Tak Kapok Jadi YouTuber Setelah Kasus Prank Sampah, Kabar Ferdian Paleka Mengejutkan, Istrinya Dituding Hamil Duluan, Ternyata Ini Faktanya

Dari hasil penyelidikan sementara, kata dia, ada dua situs judi yang dipromosikan oleh Paleka lewat media sosialnya yakni paradewa89 dan boz388.

Dalam situs judi itu, terdapat sejumlah permainan yakni poker, casino, togel, hingga slot.

"Dalam postingan tersebut FP (Ferdian Paleka) sedang melakukan endorsement perjudian yang berisi permainan judi," ucapnya.

Ibrahim menambahkan aktivitas promosi judi online itu telah dilakukan Paleka sejak Maret 2023.

Paleka mendapatkan keuntungan senilai Rp30 juta dari situs judi paradewa89 dan Rp570 juta dari situs judi boz388. "Mendapatkan keuntungan sebesar Rp30 juta, Rp570 juta," kata dia.

Dalam pengungkapan itu, polisi turut mengamankan barang bukti berupa satu unit ponsel hingga channel YouTube atas nama Paleka TV.

Kini, polisi masih memburu pelaku yang meminta jasa promosi dari Paleka.

"Masih dicari yang memberikan endorsement," katanya.

Akibat perbuatannya, Paleka disangkakan Pasal 45 ayat 2 juncto Pasal 27 ayat 2 UU RI Nomor 19 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas UU RI Nomor 11 Tahun 2008 Tentang UU ITE dengan ancaman pidana maksimal 6 tahun.

Sosok Ferdian Paleka

Baca Juga: Sudah Menikah Sampai Istrinya Dapat Tudingan Hamil Duluan, Kabar Terkini Ferdian Paleka Prank Sembako Sampah Makin Mengejutkan, Pamer Foto di Kantor Polisi, Urusan dengan Hukum Lagi?

Melansir Tribunnewsmaker.com, Ferdian Paleka dikenal sebagi YouTuber.

Ferdian Paleka diketahui telah menikah pada 25 Juli 2021 lalu.

Ferdian Paleka melepas masa lajang dengan mempersunting wanita bernama Shilla.

Baik Ferdian Paleka maupun Shilla mengunggah foto pernikahan mereka di akun Instagram masing-masing.

Jelang pernikahan, Shilla sempat mengunggah pas foto berlatar biru di akun Instagram pribadinya.

Tudingan hamil duluan juga menghampiri Ferdian Paleka dan Shilla.

Hal ini lantaran perut Shilla tampak besar dalam foto pernikahan yang diunggah.

Terlebih pernikahan mereka juga terkesan buru-buru dan mendadak.

Terkait tudingan hamil duluan, Ferdian Paleka dan sang istri pun membeirkan klarifikasi melalui video yang diunggah di kanal Youtube Paleka TV.

Dalam video tersebut, mereka menjelaskan bahwa sebelumnya mereka sudah menikah siri.

Mereka mengakui kalau foto akad nikah yang diunggah kala itu menunjukkan Shilla yang tengah hamil.

Baca Juga: Santai Prank Emak-emak Pakai Daging Isi Sampah, Bocah-bocah Ini Ngaku Kasih Duit Para Korbannya, Minta Kontennya Tak Dihujat, Sang Youtuber: Kami adalah Orang-orang yang Baik

Bahkan dalam klarifikasi yang diunggah pada 27 Juli 2021 lalu, Shilla mengaku telah hamil 3 bulan.

Sempat nikah siri, Ferdian Paleka dan Shilla akhirnya menikah resmi secara hukum.

Mereka hanya menggelar akad nikah yang dihadiri keluarga lantaran diberlakukannya PPKM.

Telah memiliki istri dan akan menjadi seorang ayah, Ferdian Paleka banyak membagikan konten berisi kegiatannya sehari-hari di kanal YouTube-nya.

Kontennya pun berisi kegiatannya bersama sang istri mulai dari menuruti ngidam hingga belanja bareng.

(*)