Find Us On Social Media :

Viral Video Truk Bawang Merah Dijarah Warga Ponorogo, Kebesaran Hati Pemilik Jadi Sorotan, Ngaku Ikhlas Meski Kerugian Sampai Jutaan

Kolase cuplikan truk pengangkut bawang merah yang dicomoti warga di Ponorogo, Jawa Timur.

GridHot.ID - Video warga yang tengah mencomoti bawang merah dari sebuah truk viral di media sosial.

Dilansir dari unggahan TikTok arifunna, tampak truk muatan bawang merah tengah melintas pelan di jalan raya yang ramai oleh warga.

Barang bawaan truk tersebut kemudian dicomoti oleh para warga yang ada di jalanan tersebut.

Baik di sisi kanan maupun kiri truk, warga ramai-ramai menjarah bawang merah yang dimuat dalam bak terbuka tersebut.

"Bakule brambang mumet leeek (Penjual bawang merahnya pusing,-red)," tulis @arifunna pada unggahannya.

Melansir Kompas.com, penjarahan bawang merah itu rupanya dilakukan oleh warga Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, saat momen Kirab Budaya Bantaringin.

Sementara sosok pemilik truk tersebut bernama Suyanto, warga kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Mengetahui bawang merahnya dijarah, Suyanto ternyata legowo dan ikhlas.

Sutanto memilih memafkan warga meski dirinya jelas-jelas dirugikan.

Sutanto juga tak mau diganti rugi oleh pihak panitia maupun oleh pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo.

Suyanto pun dibicarakan karena mempunyai kebesaran hati itu.

Baca Juga: Masih Ingat Ferdian Paleka Prank Sembako Sampah, Padahal Sempat Hidup Tenang Punya Anak Sekarang Malah Dipenjara Lagi Usai Nikmati Duit Haram Promosi Judi