Find Us On Social Media :

Statusnya Keponakan, Ini Sosok Danu yang Sempat Bersihkan TKP Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Kini Menyerahkan Diri setelah 2 Tahun Diam

Tersangka Danu menyerahkan diri dan menjadi justice colaborator dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang

Di kehidupan pribadi, Danu memiliki hobi berolahraga serta memasak.

Ia memiliki cita-cita menjadi seorang pengusaha.

Dua tahun tutupi rahasia

Menurut kuasa hukum Danu, Achmad Taufan menjelaskan, Danu punya alasan kenapa selama ini bungkam, padahal mengetahui pembunuhan Tuti dan Amalia.

Ia menyebut, Danu mendapatkan tekanan hingga terpaksa menyimpan rahasia selama dua tahun belakangan.

"Selama ini banyak tekanan terhadap Danu dan keluarga sehingga beliau tak berani mengungkapkan kejadian yang sesungguhnya," kata Taufan, Selasa (17/10/2023).

Taufan melanjutkan penjelasannya, kliennya hingga kini masih menjalani pemeriksaan intensif di Polda Jabar.

Danu kepada Taufan mengaku siap menerima apapun konsekuensinya setelah membongkar kasus tewasnya Tuti dan Amalia.

"Sudah menyatakan siap menerima konsekuensi apapun termasuk dirinya pun siap dipenjara setelah membongkar apa yang terjadi dalam peristiwa pembunuhan ini," jelasnya.

Taufan dalam kesempatannya juga membeberkan detik-detik Danu pergi menyerahkan diri ke polisi.

Baca Juga: Sebelum Danu Bongkar Aksi Yosep Banting Kepala Anaknya Sendiri, Viral Paranormal Undang Arwah Amalia untuk Bongkar Kejadian Pembunuhan