Find Us On Social Media :

Nyaris Tersambar Kereta Api, Viral Detik-detik Menegangkan Penyelamatan Bocah dari Perlintasan Kereta Api, PT KAI Beri Reaksi Begini

Aksi heroik satoam selamatkan bocah dari kereta api di Stasiun Cibatu viral

Bocah itu juga sempat berjalan mendekat ke arah kereta api yang akan datang.

Sontak, Fahmi pun menggendong bocah tersebut dan membawanya menjauh dari perlintasan kereta api.

Terdengar teriakan beberapa orang yang tegang saat peristiwa itu terjadi.

"Aksi heroik Kang Fahmi mengamankan bocil, aduh," kata perekam video.

"Luar biasa Kang Fahmi ya," sambungnya lagi.

Dilansir dari tribun-medan.com, aksi heroik Satpam ini mendapatkan apresiasi dari PT KAI.

Ia berhasil menyelamatkan seorang bocah dari rel yang jaraknya sudah sangat dekat dengan Kereta Api yang melaju di depannya.

Kejadian ini terekam CCTV di Stasiun Cibatu, Garut, Jawa Barat pada Selasa (23/1/2024).

Rekaman video aksi heroik Satpam ini pun viral di media sosial.

Kejadian ini dibenarkan oleh Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Ayep Hanafi.

Menurut dirinya, hal itu sangat pantas diapresiasi dan dapat menjadi contoh bagi orang lain.

Baca Juga: '4 Hari Udah Setara UMR Jogja', Viral Pengamen Dapat Uang Rp510 Ribu dalam Watu 6 Jam, Nasibnya setelah Diciduk Satpol PP Terkuak