Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dikenal sebagai Pecinta Lingkungan, Rumor Leonardo Dicaprio Akan Beli Fosil Dinosaurus Bikin Kecewa Para Peneliti

Chandra Wulan - Minggu, 16 Desember 2018 | 17:05
Leonardo DiCaprio
hollywoodreporter.com

Leonardo DiCaprio

Namun baru-baru ini sebuah kabar mengejutkan datang dari aktor berusia 44 tahun itu.

Dilansir dari Live Science, ada rumor yang mengatakan bahwa Leo berniat membeli dua fosil induk-anak dinosaurus spesimen Allosaurus.

Seorang ahli paleontologi di Carthage College Wisconsin, Thomas Carr mengatakan bahwa jika rumor tersebut benar, maka kenyataan itu sungguh amat mengecewakan.

"Fosil dinosaurus seharusnya sama sekali tidak dilelang. Fosil adalah data dan dari data itulah kita bisa mengetahui sejarah kehidupan di planet ini," ujar Carr dalam email kepada Live Science.

Baca Juga : Ngefans kepada Rhoma Irama, Via Vallen Ucapkan Selamat Ulang Tahun Langsung dari Depan Masjid Al Aqsa

"Penelitian membutuhkan fosil-fosil yang resmi terdaftar dalam koleksi musem," tambahnya.

Menurut New York Post, Leonardo Dicaprio menaksir koleksi induk dan anakan Allosaurus yang dipajang di sebuah pameran bertajuk "DeXtinction" di Art Miami.

Fosil berusia 150 tahun itu berasal dari Wyoming.

Meski demikian, teman Leonardo Dicaprio yang tak disebutkan namanya menyebut bahwa Leo bahkan tak pernah melihat fosil itu saat berada di Miami.

Baca Juga : Terlihat Kalem, Ternyata Iriana Widodo Jengkel dan Cemburu Saat Jokowi Dipeluk Wanita Lain

Terlepas dari kebenaran rumor tersebut, membeli fosil untuk koleksi pribadi bukan hal yang benar untuk dilakukan.

Source : New York Post tribun seleb Live Science

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

slide 5 to 7 of 7

Latest

x