5. Hasil Mengemis Digunakan untuk Kehidupan Sehari - Hari
Herman mengaku bukannya ia tak mau mencari pekerjaan lain atau beralih profesi.
Luka yang ia miliki di bagian hidung membuatnya sulit untuk di terima di pekerjaan lain.
Baca Juga : Usai Viral di Media Sosial, Bayi Bernama Joko Widodo Ma'ruf Asal Sragen Dapat Hadiah Misterius!
Bahkan untuk berdagang pun menurutnya juga hal yang tidak mungkin.
"Dulu saya nertani tapi sawah sudah dijual, ini ngemis kemauan sendiri tanpa ada paksaan, pengen cari usaha lain tapi apa, kalau dagang kann enggak mungkin kondisi fisik saya seperti ini kerja diorang juga tidak diterima," ujarnya.
Herman juga mengungkapkan bahwa dirinya hidup wajar seperti warga kampung lainnya.
Baca Juga : Lagi, Viral Video Murid Aniaya Petugas Kebersihan Sekolah hingga Kepalanya Sobek
Ia menyangkal kalau dirinya dipandang hidup mewah dan berlimpah dengan harta.
"Saya kalau hidup saya sudah berkecukupan, sudah mapan kehidupan sehari hari cukup saya juga enggak akan ngemis, anak saya kerja mungut sampah di Pamulang, penghasilan Rp 800 ribu dia sudah berkeluarga juga, masa saya masih mau membebani kan enggak," katanya sambil mengeluarkan air mata.
Sementara itu dengan adanya fenomena seperti ini, Dinas Sosial Kota Bogor Azrin akan segera melakukan koordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Bogor.(*)