Adik Nusrat, Mahmudul Hasan yang mengetahui kejadian yang menimpa kakaknya usai ditelepon pihak sekolah langsung bergegas menuju kesana.
Hasan kala itu melihat tubuh kakaknya hangus terbakar sebanyak 80 persen. Hanya wajah Nusrat saja yang masih utuh.
Nusrat segera di bawa ke rumah sakit namun parahnya luka bakar mengakibatkan dirinya meninggal dunia.
Keluarga korban tentu sedih bukan kepalang.
Ibu Nusrat, Shirin Akter tak bisa menyembunyikan kesedihannya atas tewasnya anaknya.
"Mereka (pelaku) bunuh anak saya, sekarang kami menuntut keadilan," ujar sang ibu.
Hasan juga meminta keadilan kepada PM Bangladesh Sheikh Hasina atas apa yang menimpa kakaknya.
"Ini bukan bullying tapi pembunuhan tingkat keji," ujar Hasan.
Kini pihak kepolisian lantas menahan keempat pelaku dan tiga orang guru termasuk kepala sekolah yang teledor mengawasi murid-muridnya.