Laporan Wartawan Gridhot.ID, Candra Mega
Gridhot.ID - Nama aktris Sophia Latjuba akhir-akhir ini terus menjadi sorotan publik.
Pasalnya, wanita berusia 48 tahun ini dikabarkan tengah dekat dengan Gading Marten.
BahkanSophia Latjuba dan Gading Marten sudah liburan bersama ke Nepal.
Baca Juga: Wajah Anaknya Disebut Mirip Bule, Bopak Castello Tantang Istri Tes DNA
Gading Marten pun juga memajang foto bareng Sophia Latjuba di akun Instagram miliknya.
Tak hanya itu, pada ulang tahun Gading Marten yang digelar belum lama ini, Sophia Latjubaturut hadir sebagai salah satu tamunya.
Selepas acara, Gading Marten pun mengunggah beberapa potret di hari bahagianya tersebut.
Namun, yang menjadi sorotan adalah tampak sosok Ariel Noah yang turut memberikan komentar dalam unggahan Gading Marten.