Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Lama Diam, Iwan Fals Minta Polisi Ciduk Dalang Kerusuhan 22 Mei

Nicolaus - Sabtu, 25 Mei 2019 | 14:35
Iwan Fals
kompas.com

Iwan Fals

Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade Prasetyo

Gridhot.ID -Kerusuhan 22 Mei ternyata tak hanya menjadi perhatian kalangan politisi dan pemerintah saja.

Banyak masyarakat dan publik figure yang mengecam setelah menyaksikan tragedi ini.

Pasalnya, kesusuhan yang terjadi dari tanggal 21 sampai 22 Mei ini berpotensi untuk merusak kesatuan Negara Republik Indonesia.

Baca Juga: Usai Temuan Batu, Kini Beredar Video Diduga Ambulans Gerindra Turunkan Massa Sesaat Sebelum Pecah Bentrok 22 Mei

Masyarakat meminta pihak kepolisian dan pemerintah segera menyelesaikan dan menindak lanjuti semua masalah yang berkaitan dengan aksi anarkis ini.

Selain itu, desakan masyarakat pada pemerintah untuk menangkap dalang dibalik kerusuhan 22 Mei genjar diserukan.

Salah satu seruan penangapan dalang dibalik kerusuhan 22 Mei ini juga diserukan oleh artis sekaligus musisi legendaris Indonesia, Iwan Fals.

Baca Juga: Sering Disiksa Seniornya, Dokter Muda Nekat Gantung Diri Pasca Lakukan Operasi

Pelantun lagu Wakil Rakyat ini mendesak aparat hukum untuk segera menangkap dalang dibalik kerusuhan 22 Mei di Jakarta yang sudah membuat resah masyarakat.

Seruan itu disampaikan Iwan dari postingan akun Twitternya @Iwanfals.

Dilansir Gridhot.ID dari akun Twitter @iwanfals (25/5/2019), Iwan menegaskan supaya petugas hukum segera menangkap dalang kerusuhan apabila dikatakan sudah mengetahui identitasnya.

"Yang Terhormat, Bapak Ibu Petugas Hukum, kalau sudah tau siapa dalang perusuhnya, ya mbok segera ditangkap," tulis Iwan seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (25/5/2019).

Baca Juga: Punya Wajah Mirip dengan Pria Bersorban Pengancam Bunuh Jokowi, Pria Ini Diduga Jadi Korban Salah Tangkap Polisi

Tanggapi aksi kerusuhan 22 Mei kemarin, musisi legendari Indonesia Iwan Fals angkat bicara meminta supaya dalangnya cepat ditangkap.
tribunnews.com

Tanggapi aksi kerusuhan 22 Mei kemarin, musisi legendari Indonesia Iwan Fals angkat bicara meminta supaya dalangnya cepat ditangkap.

Jika tidak segera ditindak, yang ditakutkan Iwan adalah akan membuat kondisi semacam itu menjadi hal yang biasa.

"Klo gak nanti tuman lo, bagaimana bisa hidup normal klo kepastian hukumnya "gak jelas"...Semoga Indonesia Berbahagia...," tulis Iwan Fals.

"Iya ya siapa dalangnya ya...? Hmmm jangan jangan...," lanjutnya pada twit yang lain.

Baca Juga: Dagangannya Dijarah Massa Kerusuhan 22 Mei, Ismail dan Rajab Kaget Dapat Ganti Rugi dari Jokowi

Sebelumnya, diberitakan melalui Kompas.com bahwa Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan, Wiranto telah mengatakan pemerintah telah mengetahui dalang dibalik kerusuhan 22 Mei kemarin.

"Kami sebenarnya, dari hasil investigasi saat ini, sudah tahu dalang aksi tersebut. Aparat keamanan dengan seluruh kekuatan akan bertindak tegas secara hukum," kata Wiranto dalam jumpa pers di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Rabu (22/5/2019).

Selain itu, pihak keamanan juga sudah mengamankan para provokator dan pelaku kerusuhan yang disinyalir adalah orang-orang bayaran.

Wiranto saat ditemui di Hotel Grand Sahid Jaya, Kamis (13/12/2018)
Tribunnews.com/ Rizal Bomantama

Wiranto saat ditemui di Hotel Grand Sahid Jaya, Kamis (13/12/2018)

Baca Juga: Mirip Kasus HS, Kini Seorang Pria Bersorban Diciduk Usai Buat Video Ancam Bunuh Jokowi dan Wiranto

Beberapa barang bukti yang digunakan untuk mendukung aksi kerusuhan juga telah berhasil diamankan.

Pemerintah berjanji akan segera menangkap dan membongkar dalang yang ada dibalik aksi kerusuhan 21 dan 22 Mei setelah pengumuman hasil Pemilu 2019 pada 21 Mei 2019 dini hari.(*)

Source :Kompas.com Twitter

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x