Beberapa waktu lalu saat dirinya mengikuti test Pantukhir Catar, sempat ditanya Panglima TNI tentang keinginannya.
Lantas remaja berusia 18 tahun ini dengan lantang mengatakan ingin jadi prajurit Infanteri dan Kopassus.
Kisah Enzo kemudian menjadi viral dan mendapatkan berbagai macam pujian dari berbagai netizen.
Namun netizen justru berhasil membongkar sisi kelam dairi Enzo serta ibunya.
Dikutip Gridhot dari unggahan Twitter @Dwiyana_DKM, akun tersebut menduga Enzo serta ibunya sebagai simpatisan HTI.
"Msh ingat Enzo Allie, remaja blasteran Indonesia-Prancis yg viral krn lolos jd anggota TNI?"
"Bersama ibunya HBA,anak ini terindikasi sbg simpatisan HTI mdukung khilafah & anti pemerintah."
"Bagaimana ini Pak @TjahjantoHadi @jokowi jgn sampai TNI memelihara anak Ular?"tulis akun tersebut