Laporan Wartawan Gridhot.ID, Angriawan Cahyo Pawenang
Gridhot.ID - Dr Zakir Naik, penceramah kontroversial asal India kini kembali menjadi sorotan.
Pasalnya, Zakir Naik ketahuan memberikan ceramah dengan konten yang dianggap sangat rasis di Malaysia.
Dikutip Gridhot dari The Sun, Zakir Naik diketahui menyuruh orang China untuk kembali ke China dan India ke India.
Hal tersebut kemudian memancing amarah masyarakat dan parlemen Malaysia karena dianggap tindakan rasisme berbasis politik.
Oleh karena itu Zakir Naik kini diperiksa kepolisian Malaysia atas ceramahnya yang kontroversial tersebut.
Dikutip dari BBC, Perdana Menteri Mahathir Mohammad mengatakan Zakir telah melewati batas.
Hingga akhirnya pemerintah Malaysia memutuskan untuk melarang Zakir Naik melakukan ceramahnya di negara tersebut.
Zakir sendiri mengaku meminta maaf karena telah mengatakan hal tersebut.
Namun dirinya berdalih kalau ceramahnya saat itu harus dilihat konteksnya secara penuh tidak sepotong-potong.
Source | : | the star,The Sun,BBC |
Penulis | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar