"Katanya mobil saya terbang, kayak di film Fast & Furious," ujar Dwi saat ditemui di rumah sakit.

Kesaksian Para Pekerja Proyek saat Bantu Evakuasi Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang: Ada Ibu yang Tangan Kirinya Putus
Warga Desa Tawang Sari, Kecamatan Semarang Barat, Semarang, itu mengaku tak mengetahui bagaimana ia bisa selamat.
"Saya hanya ingat mobil saya ditabrak dari belakang. Saya sudah tidak sadarkan diri. Mobil saya loss. Setir saya loss. Saya pasrah," ujar Dwi.
Dwi pada saat itu mengalami luka lecet dan mobilnya rusak parah.
"Saya sudah pasrah. Ternyata mata saya masih bisa terbuka. Saya langsung tendang pintu mobil, lalu keluar. Kepala saya berdarah. Saya dibantu pekerja proyek. Setelah itu saya langsung video call sama istri, memberi kabar saya saya selamat," ujarnya.
"Saya bersyukur bisa selamat, padahal mobil hancur," tambahnya.
Ternyata peristiwa yang dialami Dwi ini disaksikan oleh Eris (35) yang mengatakan melihat sebuah mobil Daihatsu Xenia terbang dari jalan tol dan menabrak pembatas jalan.
"Saya lihat persis itu. Mobil tiba-tiba membanting ke kiri, menabrak pembatas jalan dan terbang," kata Eris.(*)