Begitu mobil jalan, mereka melambaikan tangan bak seorang selebritis.
"Dua anak Indonesia berpakaian daerah ikut bersama mobil Paus Fransiskus saat mengelilingi St. Peter's Square."
"Pengalaman yang tidak akan dilupakan seumur hidup," bunyi keterangan yang ditulis akun @mimi.julid.
Video tersebut pun langsung menarik perhatian warganet.
Bukan hanya karena pakaian, dua bocah tersebut menjadi sorotan juga karena tingkah mereka yang menggemaskan.
"Bangganya kayak apa ortunya," ujar pemilik akun @achmad.surya0906.
"Gemesss... sampai yang jas item aja kegemesan," komentar warganet berakun @arba_nurru.
"Dedeknya gemessss," imbuh netizen berakun @vinny0909.