Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade
Gridhot.ID -Kasus bullying kembali terjadi di kalangan anak sekolah.
Padahal pemerintah sudah mengupayakan untuk mencegah kasus bullying terjadi pada anak-anak.
Namun masih saya ada oknum yang tanpa merasa salah melakukannya.
Salah satu lingkungan yang paling umum dengan masalah bullying ini adalah sekolahan.
Bentuk intimidasi, dan keagresifan seseorang terhadap orang lain ini tentu sangat merugikan banyak pihak.
Melansir dari World of Buzz pada Selasa (1/10/2019) seorang anak laki-laki dikabarkan telah mengalami traumatis dan cidera.
Siswa tersebut diperlakukan kasar dan diintimidasi oleh teman-temannya.
Tindak intimidasi tersebut sebenarnya sudah terjadi empat tahun lalu.