"Ini contohnya ada aliran dana ke Jcorp tahun 2017. Ini ada juga ke Jcopr Rp 173 juta. Cuma kalau diakumulasi berdasarkan hitungan kami, temuan awalnya Rp 1,9 miliar hampir Rp 2 miliar," lanjut Lukman.
Medina Zein mengaku curiga karena tidak bisa mendapat audit keuangan Bandung Makuta.
Menurut Medina Zein, Irwansyah juga tidak ada iktikad baik sehingga ia menempuh proses hukum.
Lantas siapakah sebenarnya sosok Medina Zein yang melaporkan Irwansyah tersebut.Berikut rangkumannya.
1. Lulusan kebidanan
Medina Zein merupakan lulusan dari Akademi Kebidanan Stikes Budi Luhur, Bandung, Jawa Barat.
Kendati demikian, Medina Zein rupanya lebih tertarik di dunia kecantikan dan menggeluti minatnya dengan membuka bisnis klinik kecantikan.
2. Menikah dengan adik Ayu Azhari
Medina Zein menikah dengan adik Ayu Azhari, Lukman Azhari pada 2017.