GridHot.ID - Gurkha disebut-sebut sebagai salah satu pasukan paling berbahaya di dunia.
Berbahaya, lantaran Gurkha tidak memiliki rasa takut.
Untuk itu, pasukan Gurkha sering menjadi pasukan pilihan yang dikirim oleh Inggris sebagai pasukan perdamaian PBB.
Kepercayaan Inggris terhadap pasukan Gurkha yang dikirim sebagai pasukan perdamaian PBB jelas menunjukan bahwa pasukan Gurkha memang memiliki kualifikasi yang dibutuhkan.
Kepercayaan Inggris ke Gurkha juga sekaligus menegaskan bahwa pasukan Gurkha yang berasal dari pedalaman pegunungan Nepal itu bukan cuma pasukan tempur biasa.
Ketika pasukan Gurkha dari First Battalion Royal Gurkha Rifles dikirim Inggris ke Bosnia dan Kosovo pada tahun 1998, kemampuan pasukan itu langsung terbukti.
Di kawasan Bosnia dan Kosovo yang bergunung-gunung, pasukan Gurkha benar-benar menemukan medan tempur yang ideal karena mirip dengan daerah asalnya di Nepal.
Source | : | intisari online |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Nur Qasanah |
Komentar