Laporan Wartawan Gridhot.ID, Angriawan Cahyo Pawenang
Gridhot.ID - Sungai Bengawan Solo dilaporkan mengalami pencemaran.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, Sungai Bengawan Solo, Jawa Tengah diketahui berwarna hitam pekat dan berbau menyengat.
Ternyata sungai tersebut tercemar limbah ciu atau cairan alkohol.
Bahkan dilaporkan berbagai jenis ikan mati di area tersebut.
Limbah ciu tersebut juga membuat operasional instalasi pengolahan air (IPA) Semanggi, Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah terganggu.
IPA Semanggi bahkan sampai tidak beroperasi selama dua hari akibat pencemaran limbah tersebut.
"Warna air Sungai Bengawan Solo berubah hitam pekat dan berbau alkohol sejak Jumat," kata penjaga pengambilan air baku (Intake) Semanggi Purnomo di Solo, Selasa (5/11/2019).
Source | : | Kompas.com,Surya |
Penulis | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar