Nevi Zuarina menuliskan ancaman itu di grup WA bernama TF Politik Hukum Hankam A.
Andre menganggap WA tersebut sebagai sebuah ancaman.
Tetapi, Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar Jasman Rizal mengatakan, hal itu adalah biasa karena hanya percakapan dalam grup WA yang di dalamnya juga ada Andre dan dirinya.
"Itu biasa saja, hanya di grup WA aja," katanya.
Terkait seringnya Irwan jalan-jalan ke luar negeri, Jasman mengatakan bahwa Irwan menjalankan tugas pemerintahan.
Kalau pun Gubernur Sumbar ke luar negeri, pemerintahan tetap jalan karena ada Wakil Gubernur Nasrul Abit.
Nevi Zuarina dan Andre Rosiade kini sama-sama menjadi anggota DPR RI.
Andre Rosiade anggota DPR dari Sumbar mewakili Partai Gerindra.
Nevi Zuarina anggota DPR dari Sumbar mewakili Partai Keadilan Sejahtera.