Gridhot.ID- Rumah tangga Krisdayanti dengan Anang Hermansyah memang sudah kandas.
Namun, Krisdayanti dan Anang Hermansyah nyatanya masih terus menjadi sorotan publik.
Pasalnya, Krisdayanti dituding masih memfasilitasi mantan suaminya, Anang Hermansyah.
Bahkan Raul Lemos mempersalahkan soal warisan Aurel dan Azriel Hermansyah.
Seperti yang diketahui, usai bercerai, Anang dan kedua anak mereka sempat tinggal di ruko yang dulunya adalah kantor.
Aurel Hermansyah pernah berkata bahwa ruko tersebut tak layak huni dan banyak tikus.
Tikus-tikus itu juga berseliweran di kepala saat mereka tidur.
Namun siapa sangka, di tahun 2012 lalu, KD pernah meminta Anang menjual ruko yang jadi tempat tinggal keluarganya saat itu.
Menurut isu yang beredar, KD keberatan membayar cicilannya.