GridHot.ID -Komedian Sule dikabarkan akan segera melepas masa duda pada April 2020 mendatang.
Bukan sembarang orang, calon istri Sule disinyalir berprofesi sebagai pramugari bernama Fany Kurniawaty.
Menanggapi kabar tersebut, anak perempuan Sule, Putri Delina mengaku calon ibu tirinya itu sangat baik pada dirinya dan saudara-saudaranya.
"Pernah (ke rumah). (Baik) banget," ujar Putri Delinasebagaimana dilansir dari kanal YouTube Beepdo, Rabu (12/2/2020).
Putri Delinajuga mengatakan jika calon ibu tirinya suka mengobrol jika datang ke rumah.
"Suka, nggak sering banget sih, karena kan jarang ke rumah," kata Putri Delina.
Dia pun tersenyum malu-malu saat ditanya apakah sudah memberikan restu untuk calon istri ayahnya tersebut.
"Kalau Putri bukan tipe orang yang nggak suka 'tapi gini-gini' (mengajukan syarat) enggak," ujar Putri Delina.
Meskipun demikian, Putri Delina berharap calon ibu tirinya tersebut bisabenar-benar tulus dengan sang ayah.