Grihot.ID - Entah apa yang ada di benak anggota Polisi ini.
Meski berstatus aparat, nyatanya ia justru terlibat aksi pencurian.
Tak tanggung-tanggung, ia melakukan aksi tak terpujinya di komplek TNI AU.
Anggota Polres Metro Jakarta Selatan berinisial PLG yang diduga terlibat pencurian terancam sanksi pemecatan.
Hal itu dikatakan Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Budi Sartono.
"Ya salah satu ancaman hukumannya ya itu (dipecat dari Polri)," kata Budi saat dihubungi, Kamis (20/2/2020).
Meski begitu, ia menjelaskan, opsi pemecatan bakal diputuskan setelah proses sidang pidana selesai.
"Intinya siapapun yang melakukan pelanggaran pidana atau apapun akan kita proses. Setelah pidana selesai, baru kode etik," ujarnya.
Peristiwa pencurian yang dilakukan PLG terjadi pada Jumat (14/2/2020) sekitar pukul 21.30.