"Setelah dilakukan pendekatan, barulah sepeda motor pelanggar kita bawa ke polres untuk diproses lebih lanjut," terang Oka.
Diungkapkan Heru, sebelum ditilang polisi dia sedang menambalkan ban motornya yang bocor di sebuah persimpangan.
Setelah selesai, dia langsung tancap gas menjemput anaknya ke sekolah.
Ternyata, di jalan dia dihadang petugas polisi karena tidak memakai helm.
"Waktunya tanggung, saya jemput anak sekolah. Saya tertangkap. Sekali lagi saya mohon maaf kepada pihak kepolisian," katanya.(*)
Artikel telah tayang di Wiken.grid.id dengan judul Video Viral, Tak Terima Ditilang Polisi karena Tak Pakai Helm, Pria Berbaju Batik Mengamuk Sambil Banting Motornya : Nih Ambil Motornya