Tetapi saat melihatnya, mereka malah terkejut. Pasalnya, bukan ular yang ditangkap Wang melainkan seekor belut kuning langka yang dipercaya berusia 30 tahun.
Menurut keterangan penduduk setempat, belut tersebut memiliki berat sekitar 3 kilogram. Mereka yakin belut ini telah tinggal di sana selama 30 tahun.
Selain itu, dipercaya hewan tersebut memiliki harga jual yang tinggi karena dianggap langka.
Berita temuan belut tersebut bahkan menyebar dan mengejutkan internasional. Kemudian seorang pengusaha kaya dari Taiwan menyatakan minatnya pada hewan ini.
Bahkan ia rela mengeluarkan uang hingga 10.000 ringgit atau sekitar Rp36 juta untuk menebus hewan itu. Namun ditolak oleh Wang.
Pada akhirnya, Xiao Wang setuju untuk melepaskan belut tersebut dengan harga sekitar 13.000 ringgit atau sekitar Rp45 juta.
Menurut Umami Insider, belut jenis ini bisa dipelihara sebagai hewan eksotis, atau dimasak karena dianggap sebagai makanan yang lezat di negara tertentu.
Hewan ini merupakan jenis ikan bersirip yang kaya akan vitamin A, D, E, B dan fosfor yang terbukti bisa mengurangi risiko kanker payudara dan demensia.