Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dipolisikan Gara-gara Jual Beli Senjata Api Ilegal, Ayu Azhari Klaim Anaknya Sudah Bertobat: Alhamdulillah Jadi Lebih Baik

None - Jumat, 03 April 2020 | 09:42
Ayu Azhari bersama anaknya, Axel Gondokusumo
batam.tribunnews.com

Ayu Azhari bersama anaknya, Axel Gondokusumo

GridHot.ID - Putra artis peran Ayu Azhari, Axel Djody Gondokusumo ditangguhkan sementara penahanannya terkait kasus dugaan jual beli senjata api ilegal.

Penangguhan ini diberikan lantaran Axel menjalani operasi gigi bungsu.

Setibanya di rumah, Axel mengaku kepada sang ibunda bahwa ia menyesal terhadap pelanggaran hukum yang dilakukan.

Baca Juga: Buat Thalia Merajuk Karena Kelakuannya, Betrand Peto Spontan Lakukan Hal Ini di Depan Sarwendah dan Ruben Onsu: Mau Kaya Thania Juga?

"Ya jelaslah, syok, ya taubatan nasuha dia (Axel). Kilas balik, intropeksi, alhamdulillah jadi lebih baik," ucap Ayu Azhari saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (31/3/2020).

Namun, kata Ayu, kasus hukum anaknya masih terus bergulir dan menunggu jadwal persidangan.

"Ini kan belum selesai, tanggung jawab terus proses hukum yang berlaku harus dilakukan," kata Ayu.

Baca Juga: Berlinang Air Mata Bicarakan Wabah Corona, Ustaz Dhanu Kisahkan Seorang Dokter Positif Covid-19 Mendatanginya: Kalau Melawan Virus, Melawan Allah Nanti

Adapun, Axel ditangkap polisi terkait jual beli senjata api ilegal.

Penangkapan Axel Djody bermula dari hasil pengembangan kasus yang sebelumnya melibatkan pengemudi Lamborghini, Abdul Malik.

Malik adalah orang yang menodongkan pistol ke arah pelajar saat berada di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada 21 Desember 2019 lalu yang kemudian viral.

Baca Juga: Janda Sejak Lama, Mama Amy Banjir Pujian Usai Unggah Potret Jadul Bersama 3 Anaknya, Dikira Teman SMA

Source :Kompas.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x