GridHot.ID- Seorang satpam asal Kecamatan Pulokulon, Kabupaten Grobogan, nekat pulang kampung.
Padahal, satpam tersebut baru saja menjalani tes swab guna memastikan kondisinya.
Dilansir Sosok.ID dari Kompas.com, Rabu (15/4/2020), satpam yang bekerja sebagai petugas keamanan di RSUP dr Kariadi Semarang itu memang pernah dirawat karena memiliki gejala Covid-19.
Setelah menjalani perawatan beberapa hari, satpam itu kemudian dipulangkan dengan syarat wajib melakukan karantina mandiri di rumah dinas Direktur RSUP dr Kariadi.
Tapi, satpam tersebut justru tidak tertib dan nekat pulang ke kampung halaman sebelum masa isolasi selesai.
Alasannya, dia ingin mengikuti acara 40 harian ibunya yang sudah meninggal di kampung.
Baca Juga: Bukan Isapan Jempol, Asap Rokok Bisa Tularkan Virus Corona, Wakil Ketua IDI Bongkar Faktanya
Hal ini dibeberkan langsung oleh Kepala Dinkes Kabupaten Grobogan Slamet Widodo pada Selasa (14/4/2020).
"Jadi harusnya masih menjalani isolasi mandiri. Namun, malah balik kampung dengan alasan ada hajatan 40 hari ibunya meninggal," ungkap Slamet Widodo.
Tidak hanya menghadiri acara 40 harian ibunya yang telah tiada, satpam ini juga sempat membagikan bancakan (nasi kotak) kepada sejumlah warga yang turut hadir.