Akun tersebut mengaku telah melakukan penelusuran es krim viennetta di beberapa minimarket.
Ia pun mengungkapkan bahwa sebenarnya tidak susah mencari keberadaan es krim tersebut.
"Buat kalian yang sangat kesulitan menemukan ice cream Viennetta di mini market terdekat kalian, ternyata sebenarnya tidak susah karena banyak oknum karyawan @alfamart dan @indomaret menyembunyikan di bagian bawah freezer," ungkap akun @awirachma.
Awi juga mengungkapkan bahwa ia menemukan sejumlah kejanggalan atas karyawan yang bertugas.
"tapi setelah gw menemukannya ada kejadian yang sangat aneh di oknum karyawan mini market tersebut," tulisnya.
Pemilik akun tersebut mengaku telah mendatangi 4 minimarket di dekat rumahnya untuk mencari es krim viennetta dan menceritakan detailnya.
"Tempat pertama gw datang ke alfamidi dan gw menemukan Viennetta di bagian bawah freezer ( produk tidak ditempeli struk ) terus gw langsung ke kasir buat bayar belanjaan gw. Setelah sampai kasir gw gak bisa beli dengan alasan oknum kasir tersebut bilang ke gw kalau Vienneta tersebut sudah dibeli sama temannya ( oknum karyawan alfamidi )," ungkapnya.⠀
"Tempat kedua gw datang ke indomaret plus dan gw juga menemukan Viennetta di bagian bawah freezer ( ada di video slide pertama ) dan setelah gw lihat produknya ternyata tertempel struk pembayaran, tapi gw tetap berusaha coba ke kasir untuk membeli produk tersebut..