Gridhot.ID-Timor Leste hingga kini masih termasuk dalam negara paling miskin di dunia setelah 21 tahun lepas dari Indonesia.
Dalam peringatan kemerdekaannya yang ke-21 pada 30 Agustus kemarin, perekonomian Timor Leste banyak disorot.
Di kawasan Asia-Pasifik, Timor Leste berada di peringkat ke-40 diantara 42 negara untuk skor kebebasan ekonominya, dan skor keseluruhannya jauh di bawah rata-rata kawasan maupun dunia.
Selain itu banyak laporan mengatakan negara ini termasuk dalam salah satu negara termiskin di dunia dari 162 negara Timor Leste berada di posisi 152.
Akan tetapi meski dipandang sebagai negara miskin, Timor Leste adalah negara yang kaya akan minyak dan gas alam.
Meskipun kenyataanya sumber daya alam tersebut belum bisa mengakat ekonomi Bumi Lorosae.
Sementara itu menurut Al Jazeera, ladang minyak gas utama miliki Timor Leste akan mengering pada tahun 2022.
Bahkan diperkirakan ladang minyak itu akan bangkrut pada tahun 2027.
Negara itu bergantung pada sektor energi minyak yang menyusut, dan pendapatan itu telah menyumbang 78 persen dari anggaran tahun 2017.
Meski demikian Presidennya Ramos Horta sebut Timor Leste optimis bisa berkembang, melihat dari jejak sejarah dan kesulitan ekonomi mereka.