Untungnya si pencuri masih berbaik hati, yakni mengganjal mobil dengan batako sehingga bodi mobil tidak rusak menyentuh tanah.
Jajaran Polsek serta Unit Inafis Satreskrim Polresta Tasikmalaya yang tiba di lokasi, juga takjub dengan kejadian tersebut.
"Ada-ada saja ulah pencuri yang satu ini. Tidak mampu mencuri mobilnya, ya rodanya diambil," kata seorang petugas berseloroh.
Polisi masih terus berupaya mengumpulkan keterangan serta bukti yang bisa menguak kasus tersebut.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul "Maling Aneh, Mobilnya Utuh tapi 4 Rodanya Hilang Saat Diparkir di Pinggir Jalan, Warga Pun Heboh"
(*)